Bola.com, Jakarta MotoGP 2023 sudah berlangsung enam seri, tapi Marc Marquez sama sekali belum pernah finis pada balapan utama hari Minggu.
Terbaru pembalap Repsol Honda itu tidak finis pada balapan MotoGP Italia di Sirkuit Mugello hari Minggu (11/06/2023) yang lalu.
Baca Juga
Advertisement
Artinya jika ditotal dengan gagal finis pada seri terakhir MotoGP Valencia 2022, maka Marc Marquez sedang mengalami empat balapan berturut-turut tidak menyentuh garis finis.
Marc Marquez sendiri sempat absen pada tiga seri balapan MotoGP musim ini lantaran cedera. Rapor di atas tentu sangat buruk untuk juara dunia MotoGP enam kali tersebut.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Pembalap Honda Sering Kecelakaan
Secara keseluruhan, MotoGP Italia jadi pekan neraka buat para pengendara motor Honda RC213V.
Pasalnya dua pembalap Honda selain Marc Marquez juga mengalami kecelakaan dan harus absen mengikuti balapan hari Minggu.
Dua nama yang dimaksud adalah Joan Mir yang menderita cedera jari dan Alex Rins patah kaki. Marc Marquez punya alasan kenapa pembalap Honda lebih sering terjatuh.
Advertisement
Ambil Risiko
Marc Marquez menyebut fakta banyaknya pembalap Honda kecelakaan di MotoGP Italia merupakan bukti mereka mengambil banyak risiko untuk mengeluarkan potensi motor Honda RC213V.
"Hari Jumat, Joan Mir yang kecelakaan. Hari Sabtu, giliran Rins. Saya berharap mereka bisa cepat sembuh. Nah hari ini giliran saya. Beruntung saya tidak mengalami cedera," kata Marc Marquez.Â
"Masalahnya adalah Anda akan kecelakaan lebih sering karena kami mengambil risiko lebih banyak dari yang lain. Dan inilah yang terjadi," lanjutnya.Â
Â
Honda memang masih dalam situasi buruk. Sejauh ini, pembalap sekaliber Marc Marquez bahkan belum pernah merasakan podium pada balapan hari Minggu di MotoGP 2023.Â
Satu-satunya podium yang ia dapat adalah finis ketiga pada Sprint Race MotoGP Portugal atau seri pertama.Â
Sumber: Crash