Sukses


Tim Milik Valentino Rossi, VR46 Racing Team Punya Opsi Perpanjang Kontrak bersama Ducati tapi Mengakui Sedang Didekati Pabrikan Lain

Bola.com, Jakarta - MotoGP 2024 sangat menarik ditunggu bukan karena hanya persaingan yang diprediksi bakal sangat sengit.

Kontrak tim maupun pembalap juga jadi topik hangat pada MotoGP 2024. Khusus untuk tim, masa depan VR46 Racing Team terus jadi perbincangan hangat.

Isunya, pada MotoGP 2025, VR46 bakal meninggalkan status tim satelit Ducati dan berpindah ke Yamaha. Koneksi bagus sang pemilik tim Valentino Rossi dengan Yamaha membuat perubahan ini sangat masuk akal.

Namun Manajer VR46 Racing Team, Pablo Nieto menegaskan timnya punya opsi untuk memperpanjang kontrak bersama Ducati.

Tapi di sisi lain Nieto membenarkan pihaknya sedang didekati pabrikan lain yang berminat kerja sama untuk MotoGP 2025.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Didekati Pabrikan Lain

"Memang benar bahwa kontrak kami akan berakhir pada akhir musim ini. Namun kami memiliki opsi untuk melanjutkan kontrak dua tahun lagi dengan mereka," kata Pablo Nieto. 

"Kami senang sekarang dengan Ducati. Ini sudah jelas. Tapi, juga benar bahwa pabrikan lain juga mengincar kami."

"Ini bagus untuk kami karena itu berarti kami melakukan pekerjaan dengan sangat baik," lanjutnya. 

Pada MotoGP 2024, VR46 Racing Team menurunkan Marco Bezzecchi dan Fabio Di Giannantonio sebagai pengganti Luca Marini yang cabut ke Repsol Honda. 

3 dari 3 halaman

Ducati Prioritas

Pablo Nieto turut mengkonfirmasi ide paling memungkinan buat VR46 Racing Team saat ini adalah bertahan bersama Ducati. 

Komentar ini senada dengan petinggi VR46 lainnya sekaligus tangan kanan Valentino Rossi, Uccio Salucci. 

"Niatan saya adalah lanjut bersama Ducati. Mimpi saya bahkan sudah teken perpanjangan kontrak sebelum balapan pertama di Qatar," kata Uccio. 

"Karena saya ingin isu ini tidak terlalu lama dibicarakan. Saya ingin mempersiapkan diri tahun ini dengan sangat baik," tambahnya. 

Yamaha sendiri saat ini tampil di ajang MotoGP tanpa mempunyai tim satelit. Mereka menargetkan pada musim 2025 sudah kembali punya skuad satelit. Oleh karena itulah, mereka membidik VR46 Racing Team. 

Sumber: Crash 

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer