Sukses


Jelang MotoGP Mandalika 2024: Alex Rins Siap Comeback, Quartararo Latihan Fisik Keliling Kampung

Bola.com, Jakarta Alex Rins akan kembali berlaga dalam MotoGP Mandalika 2024 di Indonesia akhir pekan ini setelah absen di seri sebelumnya karena sakit. Rins, yang membela Yamaha, sempat absen dari latihan di MotoGP Emilia Romagna pekan lalu akibat demam tinggi dan akhirnya memutuskan mundur dari balapan. 

Kini, Rins dipastikan pulih dan siap kembali membalap di Mandalika setelah terlihat berada pada unggahan vidio @yamahamotogp barang-barang perlengkapan Alex Rins sudah tiba di Mandalika pada, 24 September 2024.

“Saya sangat kecewa karena tidak bisa ikut balapan akhir pekan lalu di Misano, tapi sekarang saya sudah pulih sepenuhnya, dan saya siap untuk kembali membalap,” ujar Rins dilansir Instagram @yamahamotogp. 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Aksi Fabio Keliling Kampung

Rekan setimnya, Fabio Quartararo, menambahkan.

“Kami akan memulai tur ke luar negeri sekarang, yang selalu menarik. Kami jarang bertemu dengan para penggemar di sini, dan mereka sangat mendukung saya, jadi saya selalu sangat menikmati GP ini. Saya juga menyukai trek Mandalika.

“Saya berdiri di podium di sini pada tahun 2022 dan 2023. Kami akan melakukan yang terbaik lagi tahun ini. Kami membuat langkah maju di Misano, jadi saya penasaran untuk melihat apa yang bisa kami lakukan akhir pekan ini," tutup Quartararo seperti yang dilansir oleh Instagram @yamahamotogp. 

3 dari 4 halaman

Asyik Jadi Warlok

Fabio Quartararo juga membagikan kegiatannya di Mandalika melalui Instagram Story, terlihat ia sedang berlari di daerah pedesaan dengan muatan tas yang ia kenakan dengan caption "Call me Rocky, Rocky Ballboa". Rocky Ballboa adalah karakter film ikonik yang perankan oleh Sylvester Stallone. 

Quartararo juga mengunggah foto dirinya saat berada di Sirkuit Mandalika.

"Selamat datang di Mandalika yang panas," demikian caption pada Instagram @fabioquartararo Instagram.

4 dari 4 halaman

Cuaca Panas

Memang sejak awal MotoGP berlaga di Indonesia, keluhan mengenai panasnya cuaca di Indonesia terus bergema. 

Sementara Alex Rins seperti yang diunggah oleh Instagram @yamahamotogp ia menikmati waktunya dengan berinteraksi bersama penggemar MotoGP yang bergairah di Indonesi. Alex Rins mengucapkan terimakasih atas dukungan yang diberikan untuknya. 

"Ini semua gila, terima kasih atas dukungan anda." Ungkap Alex Rins pada Instagram pribadinya @alexrins.

Penulis: Lutfi Galih Pawening (Magang MSIB)

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer