Bola.com, Jakarta - Pembalap anyar Aprilia Racing, Jorge Martin, mengaku dirinya sudah menentukan nomor balap yang akan ia pakai di MotoGP 2025. Meski begitu, juara dunia Moto3 2018 dan MotoGP 2024 ini mengaku masih enggan mengumumkannya kepada fans dan khalayak ramai.
Saat berlaga di Moto3 dan Moto2, Martin dikenal menjalani balapan dengan nomor balap 88. Namun, saat naik ke MotoGP pada 2021, ia terpaksa ganti nomor karena 88 sudah telanjur dipakai oleh Miguel Oliveira. Alhasil, Martin memutuskan memakai nomor 89, karena 'dekat' dengan nomor 88.
Baca Juga
Pengakuan Jujur Jorge Martin Kendarai Motor Aprilia di MotoGP 2025: Saya Bahkan Tidak Tahu Apakah Bisa Finis 8-9
Gabung Aprilia di MotoGP 2025, Jorge Martin Realistis soal Peluang Mempertahankan Gelar: Mungkin di Tahun 2026
Kisah Juara Dunia MotoGP 2024 Jorge Martin Tinggalkan Dunia Malam, Stop Dugem dan Faktor Bertemu Kekasih
Advertisement
Setelah Pol Espargaro pensiun pada akhir 2023, Martin sempat merayu Oliveira untuk kembali memakai 44, yakni nomor balap rider Portugal itu sebelum naik ke MotoGP pada 2019. Namun, 'Falcao' menolak. Akibatnya, Martin harus tetap memakai nomor 89 sepanjang musim 2024.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Arti Stiker 2 Bintang di Fairing Aprilia
Kini, setelah menjuarai MotoGP 2024, Martin punya kans memakai nomor 1 pada 2025, yakni nomor yang hanya boleh dipakai oleh rider yang berstatus juara dunia bertahan. Tadinya, Martin sempat diduga akan memakai nomor itu dalam tes pascamusim di Barcelona pada 19 November 2024 lalu.
Nyatanya, Martin justru mengendarai RS-GP tanpa nomor di fairing depan. Ia malah menempelkan stiker berwarna emas berbentuk dua bintang, yakni simbol dua gelar dunia yang ia koleksi. Sementara itu, nomor 89, meski ukurannya besar, sekadar tertempel di bagian fairing samping RS-GP.
"Saya punya waktu sebulan untuk mengambil keputusan. Ya, sejatinya keputusan sudah saya ambil, tetapi kami punya beberapa pekan lagi sebelum mengumumkannya ke publik. Saat ini, yang terpenting adalah meletakkan dua bintang di bagian nomor," ujar Martin via Diario AS, Selasa (26/11/2024).
Advertisement
Bocoran dari Crew Chief Jorge Martin
Manajemen Aprilia sendiri masih bungkam soal nomor yang akan dipakai oleh Martin pada 2025. Apalagi jika mengingat Martin merebut gelar dunia bersama Ducati lewat Prima Pramac Racing. Namun, crew chief Martin, Daniele Romagnoli, justru memberikan bocoran.
"Kami akan berusaha melakukan hal yang sama (meraih gelar dunia) dengan Aprilia. Jadi, apakah kami akan memakai nomor satu? Tentu saja kami akan melakukannya!" ungkap Romagnoli, yang merupakan eks Manajer Tim Fiat Yamaha dari sisi Jorge Lorenzo ini.
Martin dan Aprilia akan kembali turun lintasan dalam tes pramusim di Sepang, Malaysia, pada 5-7 Februari 2025, dan Buriram, Thailand, pada 12-13 Februari 2025. Seri pertama MotoGP 2025 akan digelar di Buriram pada 28 Februari-2 Maret 2025.
Sumber: Diario AS
Disadur dari: Bola.net (Anindhya Danartikanya, 29/11/2024)