Sukses


Menarik! Ducati Tidak Turunkan Desmosedici GP25 di Hari Pertama Tes Pramusim MotoGP Thailand: Motor Tahun Lalu Lebih Bagus Nih?

Pemandangan menarik terlihat pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2025 di Sirkuit Buriram, Thailand, Rabu (12/02/2025).

Bola.com, Jakarta - Pemandangan menarik terlihat pada hari pertama tes pramusim MotoGP 2025 di Sirkuit Buriram, Thailand, Rabu (12/02/2025).

Tes ini menempatkan pembalap Ducati, Marc Marquez di posisi pertama. Namun bukan itu yang jadi sorotan utama.

Adalah laporan reporter MotoGP, Jack Appleyard. Menurutnya Ducati terlihat tidak membawa spesifikasi motor Ducati Desmosedici GP25 di tes Thailand.

Sebagai gantinya, duo Ducati: Marc Marquez dan Pecco Bagnaia mengetes motor tahun lalu, Desmosedici GP24.

 

"Garasi tim pabrikan Ducati sangat menarik. Baik Bagnaia dan Marquez fokus bekerja pada motor GP24," kata Jack di akun X miliknya.

"Mesin baru, sasis baru, aero baru yang sempat dites di Sepang, semua hilang," lanjut keterangan tersebut.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Ducati Gunakan GP24 di MotoGP 2025?

Spekulasi pun muncul, prototipe Desmosedici GP25 atau motor yang diriset untuk MotoGP 2025 tidak memuaskan Ducati plus dua pembalap mereka: Pecco Bagnaia dan Marc Marquez. 

Sampai berita ini ditulis, belum ada keterangan dari pihak Ducati soal penggunaan motor GP24 di hari pertama tes pramusim MotoGP Thailand 2025.

Yang pasti, pemilihan spesifikasi motor, khususnya mesin pada MotoGP 2025 bakal sangat krusial. Karena mesin yang dipilih nanti akan digunakan sampai MotoGP 2026 karena regulasi engine freeze. 

Kesimpulannya, jangan sampai salah pilih mesin, inilah penyebab Ducati kembali ke spesifikasi motor GP24, motor yang terbukti kompetitif pada MotoGP 2025. 

Sumber: Crash 

 

Video Populer

Foto Populer