Sukses


Komisaris NBA Kecewa Warrios Tak Diundang ke Gedung Putih

Bola.com, Washington - Tradisi juara NBA berkunjung ke Gedung Putih terhenti. Golden State Warriors yang memenangi kompetisi NBA musim lalu, diberitakan tak mendapat undangan untuk menyambangi Gedung Putih.

Kepastian ini membuat komisaris NBA, Adam Silver, merasa kecewa. Dia pun menyampaikan komentar resmi terkait hal ini.

"Saya mendukung tim yang mengunjungi Gedung Putih dan berpikir ini adalah kesempatan langka bagi para pemain untuk berbagi pandangan mereka secara langsung dengan Presiden," ujar Adam Silver seperti dirilis situs resmi NBA.

"Saya kecewa hal itu tak akan terjadi (tahun ini). Yang lebih penting, saya bangga dengan pemain kami karena berperan aktif dalam komunitas mereka dan terus berbicara mengenai isu penting secara kritis," tambahnya.

Pada tahun 2015, Golden State Warriors yang menjadi juara NBA mendapat undangan dari Presiden Barack Obama.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer