Bola.com, Jakarta - Kompetisi NBA musim reguler 2017-2018 bakal memasuki pertandingan hari kedua, Rabu (18/10/2017) malam waktu setempat atau Kamis (19/10/2017) pagi WIB.
Advertisement
Baca Juga
Setelah hari pertama hanya mempertandingkan dua laga, maka pada hari kedua penonton bakal disuguhi 11 pertandingan. Namun, kali ini Golden State Warriors dan Cleveland Cavaliers tak akan turun bertanding.
Houston Rockets yang membuat kejutan dengan menumbangkan juara bertahan Warriors pada laga pembuka, kembali turun bertanding. Mereka akan menjamu Sacramento Kings di Golden 1 Center.
Boston Celtics yang baru saja kalah dari Cavaliers pada laga pertama, punya kesempatan bangkit saat bertandang ke markas Milwaukee Bucks. Namun, Celtics tentu saja bermain tanpa Gordon Hayward yang mengalami cedera kaki mengerikan pada laga kontra Cavs.
Absennya Hayward sangat menyesakkan bagi Celtics. Apalagi, dia digadang-gadang menjadi motor Celtics bersama Kyrie Irving. Namun, Celtics kemungkinan malah akan kehilangan Hayward selama semusim penuh.
Berikut ini jadwal pertandingan NBA, Kamis (19/10/2017) pagi WIB:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jadwal Pertandingan NBA
06.00 WIB Indiana Pacers Vs Brooklyn Nets
06.00 WIB Washington Wizards Vs Philadelphia 76ers
06.00 WIB Detroit Pistons Vs Charlotte Hornets
06.00 WIB Orlando Magic Vs Miami Heat
06.30 WIB Boston Celtics Vs Milwaukee Bucks
07.00 WIB Memphis Grizllies Vs New Orleans Pelicans
07.30 WIB Dallas Mavericks Vs Atlanta Hawks
08.00 WIB Utah Jazz Vs Denver Nuggets
08.30 WIB San Antonio Spurs Vs Minnesota Timberwolves
09.00 WIB Phoenix Suns Vs Portland Trail Blazers
09.00 WIB Sacramento Kings Vs Houston Rockets
Advertisement