Sukses


NBA: Tundukkan Bucks, Rockets Petik 17 Kemenangan Beruntun

Jakarta Houston Rockets masih tidak terbendung pada lanjutan kompetisi NBA 2017-2018. James Harden dan kawan-kawan memetik 17 kemenangan beruntun dengan menghajar Milwaukee Bucks 110-99 di BMO Harris Bradley Center, Kamis (8/3/2018) pagi WIB.

Torehan tersebut membawa Rockets meraih hasil positif terpanjang pada NBA musim ini.

Mereka melampaui Boston Celtics yang membukukan 16 kemenangan berturut-turut pada periode Oktober-November 2017.

Terakhir kali menderita kekalahan saat menghadapi New Orleans Pelicans, 26 Januari lalu, Rockets juga mendekati rekor franchise. Sepanjang sejarah, rekor kemenangan mereka adalah 22 laga pada NBA 2007-2008.

Rockets, yang sebelumnya sempat berjaya di 14 pertandingan beruntun pada awal musim, berpeluang memperpanjang rekor saat meladeni tuan rumah Toronto Raptors.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Rapor Terbaik

Kemenangan atas Bucks turut mempertegas status Rockets sebagai tim terbaik pada musim reguler. Mereka memiliki rapor 51-13, mengungguli juara bertahan Golden State Warriors.

Sementara Bucks masih berada di zona play-off Wilayah Timur. Mereka bersaing melawan Miami Heat memperebutkan posisi tujuh. Kedua tim saat ini sama-sama mengantongi catatan 34-31.

3 dari 3 halaman

Rapor Laga

Rockets

James Harden 26 poin 6 assist

Eric Gordon 18 poin 6 rebound

Chris Paul 16 poin 11 assist

Clint Capela 10 poin 8 rebound

Bucks

Giannis Antetokounmpo 30 poin 7 rebound

Khris Middleton 18 poin 12 rebound

Eric Bledsoe 15 poin

Sterling Brown 15 poin

 

Untuk berlangganan League Pass, klik di sini.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer