Sukses


Playoff NBA: Boston Celtics Jumpa Toronto Raptors di Semifinal Wilayah Timur

Bola.com, Jakarta - Boston Celtics dan Toronto Raptors sama-sama menyapu bersih kemenangan pada putaran pertama playoff NBA, Senin (24/8/2020) pagi WIB. Mereka akan bertemu pada babak semifinal Wilayah Timur. 

Toronto Raptors melangkah ke semifinal Wilayah Timur setelah menundukkan Brooklyn Nets 150-122. Raptors tampil sangat meyakinkan dengan memenangi putaran playoff  ini dengan skor 4-0. 

Norman Powell dan Serge Ibaka, yang datang dari bangku cadangan, menjadi kunci kemenangan Raptors atas Nets. Powell melesakkan 20 poin, sedangkan Serge Ibaka membukukan 27 poin dan 15 rebound. Bagi Powell, raihan 29 poin merupakan torehan tertinggi sepanjang kariernya di NBA. 

Kemenangan pada gim keempat itu mempertajam catatan fantastis Raptors selama bertanding dalam gelembung NBA. Mereka membukukan rekor 11-1 dan menempati unggulan kedua di Wilayah Timur. 

Di pertandingan lain, Boston Celtics juga melenggang ke semifinal Wilayah Timur dengan kemenangan 4-0. Mereka melaju setelah pada Gim 4 menundukkan Philadelphia 76ers 110-106 di The Field House, Orlando, Florida. 

Kemba Walker mencatatkan torehan angka terbanyak untuk Celtics dengan menyumbangkan 32 poin. Jayson Tatum mencatatkan 28 poin dan 15 rebound dan Jaylen Brown 16 poin.

Di kubu Sixers, Joel Embiid menjadi pemain paling gemilang dengan torehan 30 poin serta 10 rebound. Namun, penampilan Embiid tak bisa menyelamatkan timnya yang tersingkir dari fase playoff NBA

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Hasil Playoff NBA Hari Ini

Philadelphia 76ers Vs Boston Celtics 106-110

Celtics menang 4-0 dan lolos ke putaran selanjutnya

Dallas Maverick Vs LA Clippers 135-133

Skor imbang 2-2

Broklyn Nets Vs Toronto Raptors 122-150

Raptors menang 4-0 lolos ke babak selanjutnya

Utah Jazz Vs Denver Nuggets 129-127

Jazz unggul 3-1

Sumber: Yahoo Sport 

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer