Bola.com, Jakarta - Pemuncak klasemen Wilayah Timur dan Wilayah Barat akan saling bentrok pada laga lanjutan NBA 2020/2021, Kamis (28/1/2021). Ya, LA Lakers bakal dijamu Philadelphia 76ers di Wells Fargo Center Arena pukul 07.30 WIB.
Berstatus sebagai tim tamu, LA Lakers datang dengan rapor 14-4. Modal yang cukup meyakinkan bagi LeBron James dan kawan-kawan dalam menghadapi sang tuan rumah. Apalagi, mereka baru saja menang atas Cleveland Cavaliers 115-108 pada Selasa, (26/1/2021) lalu.
Advertisement
Anak asuh Frank Vogel juga tak terkalahkan di tiga laga terakhirnya. Lakers pun berambisi untuk meraih kemenangan keempat saat bertandang ke markas Sixers.
Dari kubu lawan, Sixers sedang dalam kondisi yang kurang baik usai dihajar Detroit Pistons 104-119. Pasukan Doc Rivers jelas tak mau kehilangan posisi puncak klasemen. Karenanya, penampilan apik Joel Embiid dkk sangat dibutuhkan pada laga ini.
Namun demikian, Sixers tak perlu khawatir menghadapi Lakers. Sebab, rekor mereka di laga kandang sangat bagus. Sixers sanggup memetik sembilan kemenangan dari 10 pertandingan. Catatan itu turut membantu mereka menjadi tim terbaik di Wilayah Timur dengan rapor 12-6.
Pencinta basket Tanah Air dapat menyaksikan duel Sixers vs LA Lakers yang bakal disiarkan secara langsung melalui platform Vidio. Berikut jadwal dan link live streaming selengkapnya.
Saksikan video pilihan berikut ini
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Link Live Streaming
Kamis, 28 Januari 2021
Sixers vs Lakers
Pukul: 07.30 WIB
Arena: Wells Fargo Center Philadelphia
Live streaming: Vidio
Anda bisa nonton streaming Sixers vs Lakers melalui platform Vidio. Jangan lupa juga untuk download aplikasi Vidio dan langganan paket Premier Platinum.
Selain NBA, Anda pun dapat menikmati tayangan olahraga favorit lainnya seperti Liga 1, Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Champions, Liga Europa, Ligue 1 Prancis, hingga pertandingan bulu tangkis BWF.
Khusus pengguna baru, pakai kode voucher VIDIOJANUARI jika ingin berlangganan paket Premier Platinum seharga Rp 15 ribu untuk masa aktif 30 hari.
Advertisement