Sukses


Olimpiade Rio: Kalah dari Ganda Jepang, Hendra / Ahsan Terancam

Bola.com, Rio de Janeiro - Pasangan Indonesia, Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan takluk dari pasangan Jepang, Hiroyuki Endo/Kenichi Hayakawa, pada laga kedua grup D cabang bulutangkis Olimpiade Rio de Janeiro 2016, Jumat (12/8/2016). Ganda putra nomor dua dunia itu kalah dengan skor 17-21, 21-16, dan 14-21.

Pada awal gim pertama, Hendra/Ahsan sempat tertinggal 2-4 dari pasangan Jepang tersebut. Permainan juara dunia bulutangkis 2013 itu tak mampu berkembang. Saat interval, ganda putra nomor satu Indonesia ini kian tertinggal dengan skor 5-11.

Selepas jeda, performa Hendra/Ahsan mulai membaik. Bahkan mereka mampu memperkecil ketertinggalan menjadi 15-16. Sayang, upaya Hendra/Ahsan untuk membalikkan keadaan kandas. Mereka takluk dengan skor 17-21 pada gim pertama.

Hendra/Ahsan mencoba bangkit pada gim kedua. Namun, perlawanan sengit kembali diperlihatkan Endo/Hayakawa. Itu terlihat dari ketatnya perolehan poin kedua pasangan pada awal gim kedua. Hingga jeda gim kedua, Hendra/Ahsan unggul 11-8.

Performa Hendra/Ahsan kian membaik seusai istirahat. Mereka terus menjauh dengan keunggulan 20-14. Sempat kehilangan dua poin, Hendra/Ahsan menutup gim kedua dengan kemenangan 21-16 setelah bola dari pasangan Jepang melebar.

Pada gim ketiga, Hendra/Ahsan semakin meningkatkan serangan. Namun, itu jadi bumerang karena mereka kerap membuat kesalahan. Tiga menit gim penentuan berlangsung, pasangan Indonesia tertinggal 0-5 dari Endo/Hayakawa.

Endo/Hayakawa terus memanfaatkan belum maksimalnya permainan Hendra/Ahsan. Pasangan Jepang itu terus menjaga keunggulan hingga 11-5.

Kesalahan demi kesalahan dilakukan Hendra/Ahsan. Alhasil, perolehan poin Endo/Hayakawa terus bertambah dengan mudah. Juara AS Terbuka 2012 itu pun menutup pertandingan dengan kemenangan 21-14 pada gim ketiga.

Dengan hasil ini, Endo/Hayakawa memastikan tiket ke perempat final karena sudah dua kali menang. Sementara Hendra/Ahsan wajib menang pada pertandingan ketiga grup D untuk lolos ke babak berikutnya. Namun, itu tak akan mudah karena mereka bakal berhadapan dengan pasangan China, Chai Biao/Hong Wei, Sabtu (13/8/2016).

 

Video Populer

Foto Populer