Sukses


    Jesse Lingard Tidak Diangkut ke Euro 2020 (Euro 2021), Mantan Pelatih Timnas Inggris Kaget

    Bola.com, Jakarta - Gelandang Manchester United yang cemerlang saat dipinjamkan ke West Ham United, Jesse Lingard, tidak masuk dalam daftar pemain Timnas Inggris asuhan Gareth Southgate yang akan berlaga adi Euro 2020. Hal tersebut membuat mantan pelatih The Three Lions, Sven Goran Eriksson, terkejut.

    Setelah tidak masuk dalam rencana Manchester United pada musim 2020/2021, Jesse Lingard akhirnya memutuskan untuk dipinjamkan ke West Ham United pada Januari 2021.

    Keputusan tersebut terbukti tepat karena Lingard tampil cemerlang bersama West Ham dan sukses mengemas banyak gol dan assist.

    Penampilan mengesankan bersama West Ham United membuat Lingard pun kerap menuai pujian. Bahkan ia sempat mendapat panggilan dari Gareth Southgate setelah lebih dari dua tahun tidak memperkuat Timnas Inggris.

    Sayangnya, ketika Gareth Southgate memutuskan membawa 26 pemain Timnas Inggris untuk Euro 2020, nama Jesse Lingard tidak ada dalam daftar.

     

    Video

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 3 halaman

    Mengejutkan

    Eriksson sangat terkejut dengan keputusan yang diambil Southgate. Menurutnya, Lingard sangat pantas masuk skuad Inggris terbaru untuk Euro 2020.

    “Mengejutkan bahwa Lingard tidak ada di sana karena jika memilikinya di bangku cadangan, dengan kecepatan dan kemampuan satu lawan satu, dia adalah pesepak bola yang pintar," kata Eriksson kepada talkSPORT.

    “Dia menjalani musim yang bagus bersama West Ham. Saya tidak melihatnya bermain dalam setiap pertandingan, tapi dari permainan yang saya lihat, dia sangat bagus."

    “Selalu sulit. Pada akhirnya, Anda hanya dapat memilih jumlah [pemain] yang diizinkan untuk Anda pilih. Seseorang akan kecewa, selalu seperti itu," lanjut pelatih kebangsaan Swedia itu.

     

    3 dari 3 halaman

    Stok Penyerang Melimpah

    Timnas Inggris punya stok penyerang yang melimpah untuk Euro 2020. Eriksson mencoba memilih pemain yang pantas untuk mengisi lini serang The Three Lions.

    “Kane sudah pasti, Sterling dan Rashford, tapi kemudian Anda memiliki Foden dan begitu banyak pemain bagus," ujarnya.

    “Kekuatan besar bagi Inggris adalah mereka memiliki pencetak gol. Jaga agar Harry Kane tetap fit dan dia akan sangat penting bagi Inggris," lanjutnya.

    Sumber: talkSPORT

    Disadur dari: Bola.net (Aga Deta, published 4/6/2021)

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer