Bola.com, Bucharest - Timnas Prancis secara mengejutkan takluk dari Swiss pada laga 16 besar Euro 2020, Selasa (29/6/2021) dini hari WIB. Hasil minor tersebut membuat Les Blues masuk kotak dan gagal lolos ke perempat final.
Menjalani pertandingan di Arena Nationala, Bucharest, Timnas Prancis mendapat perlawanan sengit dari Swiss. Prancis tertinggal lebih dulu setelah Haris Seferovic mencetak gol pada menit ke-15.
Advertisement
Kebobolan satu gol pada paruh pertama, Les Blues bangkit pada babak kedua. Timnas Prancis berhasil mencetak tiga gol dan berbalik unggul 3-1, berkat aksi Karim Benzema pada menit ke-57 dan 59', serta Paul Pogba menit ke-75.
Akan tetapi, Prancis gagal mempertahankan keunggulan tersebut. Timnas Swiss sukses mencetak dua gol tambahan dan membuat laga menjadi imbang 3-3. Sepasang gol Swiss dicetak Haris Seferovic pada menit ke-81 dan Mario Gavranovic menit ke-90.
Hingga waktu normal berakhir, skor sama kuat 3-3 tetap bertahan. Alhasil, laga berlanjut ke babak tambahan. Namun, sampai extra time usai, tidak ada gol tambahan yang tercipta, dan penentuan pemenang harus dilakukan lewat adu penalti.
Pada babak tos-tosan, Timnas Prancis takluk 4-5 dari Swiss. Satu-satunya algojo penalti Prancis yang gagal menjalankan tugasnya adalah Kylian Mbappe.
Kemenangan atas Timnas Prancis membuat Swiss lolos ke perempat final Euro 2020 dan akan bersua Spanyol di Krestovsky Stadium, Saint Petersburg, 2 Juli mendatang. Berikut ini adalah data dan fakta pasca-duel Prancis versus Swiss.
Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Data dan Fakta:
1. Paul Pogba kini selalu mencetak gol dalam empat turnamen besar terakhir bersama Timnas Prancis, yakni Piala Dunia 2014 dan 2018, serta Euro 2016 dan 2020.
2. Ini adalah untuk ketujuh kalinya Karim Benzema mencetak dua gol dalam satu laga bersama Timnas Prancis. Namun, dia belum pernah menorehkan hattrick.
3. Ini adalah untuk pertama kalinya Timnas Prancis kebobolan tiga gol dalam pertandingan fase knock-out Euro sejak 1960 (kalah 4-5 kontra Yugoslavia).
4. Timnas Prancis hanya menorehkan satu clean sheet dalam 10 pertandingan terakhir pada putaran final fase knock-out Piala Eropa.
5. Sebelum duel kontra Prancis, Timnas Swiss selalu kalah dalam tiga adu penalti terakhir dalam turnamen kompetitif.
6. Sebelum edisi tahun ini, Timnas Swiss telah mencetak delapan gol dalam empat putaran final Euro. Sejauh ini, mereka telah mendulang tujuh gol di Euro 2020.
7. Terakhir kali Swiss sukses dalam pertandingan fase knock-out turnamen elite sebelum duel kontra Prancis adalah pada Piala Dunia 1938.
Sumber: UEFA
Advertisement