Sukses


    Superstar Euro 2020: Kisah Cerdik Lorenzo Insigne Saat Cetak Gol Cantik ke Gawang Belgia

    Bola.com, Jakarta - Lorenzo Insigne dinobatkan sebagai Star of the Match atau pemain terbaik saat timnya, Timnas Italia mengalahkan Belgia 2-1 pada perempat final ajang Euro 2020 hari Sabtu (03/07/2021) dini hari WIB.

    Lorenzo Insigne yang memperkuat Napoli mendapat penghargaan tersebut setelah mencetak gol cantik ke gawang Timnas Belgia.

    "Dia mencetak gol penentu, memainkan umpan-umpan brilian dan menunjukkan kecerdasan sepak bola dan teknik level tertinggi," Willi Ruttensteiner, UEFA Technical Observer menuturkan.

    Cerdik itulah kata-kata yang pantas disematkan untuk gol Lorenzo Insigne. Usai pertandingan perempat final Euro 2020 kontra Belgia, pemain berusia 30 tahun ini menceritakan proses golnya.

    Singkat cerita, ia melihat sosok Youri Tielemans. Lorenzo Insigne tahu betul lawannya itu sudah menerima kartu kuning. Sehingga kecil kemungkinan Tielemans melakukan pelanggaran yang bisa berujung kartu merah.

    Akhirnya benar, Lorenzo Insigne melewati dengan mudah Tielemans. Kemudian ia berlari dan melepas tendangan dari luar kotak penalti yang tidak bisa dihalau oleh kiper Belgia, Thibaut Courtois.

    "Saya melihat Youri Tielemans di depan saya, dia sudah mendapat kartu kuning. Jadi saya tahu saya bisa berlari ke arahnya. Saya kemudian melihat celah itu dan melakukannya," kata Lorenzo Insigne.

    "Luar biasa, tetapi selain penghargaan (star of the match), saya senang kami mencapai semi final."

    "Kami bekerja sebagai tim dan harus terus seperti ini, karena kami dapat mencapai hal-hal hebat bersama-sama," tambahnya.

    Saksikan Video Pilihan Kami:

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 2 halaman

    Lawan Spanyol di Semifinal

    Selanjutnya pada semifinal Euro 2020, Timnas Italia akan berhadapan dengan Spanyol. Seperti apa komentar Lorenzo Insigne?

    "Sekarang kami akan mencoba memulihkan energi dan bersiap untuk Spanyol pada Selasa (Rabu dini hari WIB, 7 Juni 2021)," kata Lorenzo Insigne.

    Adapun pada ajang Euro 2020, Lorenzo Insigne sudah membukukan dua gol.

    Sumber: Football Italia

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer