Bola.com, Jakarta - Inggris akan menghadapi Italia dalam laga final Euro 2020 yang akan digelar di Stadion Wembley, London, Minggu (11/7) dinihari WIB pukul 02.00. Pelatih Inggris, Gareth Southgate, menyebut sang calon rival yang dilatih Roberto Mancini punya pencapaian yang istimewa.
"Apa yang dilakukan oleh Mancini dan bagaimana Italia bermain selama dua tahun terakhir ini berbicara dengan sendirinya. Mereka menang dan kebobolan sedikit gol. Gaya main mereka adalah perkecualian," ujar Southgate.
Baca Juga
Advertisement
Saat ini Italia belum terkalahkan dalam 33 laga terakhir selama hampir tiga tahun. Tim Azzurri mencetak 12 gol dan kebobolan tiga gol sepanjang tampil sebanyak enam kali di Euro 2020.
Saksikan Video Berikut
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Keuntungan Italia
Southgate juga mengakui Italia punya keuntungan karena memiliki satu hari lebih banyak buat beristirahat ketimbang Inggris. Harry Kane cs. masih harus bertanding lawan Denmark, sehari setelah Italia menyingkirkan Spanyol di babak semifinal.
"Sudah tentu hal itu adalah keuntungan buat Italia. Kami harus mencari cara untuk mengatasi faktor kelelahan," ujar Southgate.
Pelatih berusia 50 tahun itu membawa Inggris menjadi semifinalis di Piala Dunia Rusia 2018. Inggris kalah 1-2 dari Kroasia meski sempat unggul lebih dulu.
"Inggris masuk ke semifinal di Rusia adalah pencapaian yang melebihi perkiraan kami. Sekarang kami masuk ke final, sulit untuk diungkapkan. Yang jelas ini adalah tujuan kami," tegas Southgate.
Advertisement