Sukses


    Jadwal Lengkap Timnas Belanda di Euro 2024

    Bola.com, Jakarta - Timnas Belanda tergabung di Grup D Euro 2024. Tim asuhan Ronald Koeman itu akan bersaing dengan Polandia, Austria dan Yunani untuk bisa lolos ke babak selanjutnya.

    Ronald Koeman membawa tiga orang kiper yang tergolong tak banyak membela Timnas Belanda, yaitu Bart Verbruggen yang baru enam kali membela Tim Oranye, kemudian Justin Bijlow dan Mark Flekken.

    Kemudian tentunnya ada Virgil van Dijk yang menjadi kapten dan beberapa pemain hebat lain, seperti Tijjani Reijnders, Frenkie de Jong, dan Teun Koopmeiners.

    Belanda lolos ke Euro 2024 sebagai runner-up Grup B pada fase kualifikasi dengan 18 poin dari 8 laga. Mereka dua kali kalah dari Prancis yang menjadi juara grup.

    Belanda akan memulai kiprah di Euro 2024 dengan menghadapi Polandia di Volksparkstadion, Hamburg, pada 16 Juni 2024.

    Kemudian Belanda akan bertemu lagi dengan tim yang sudah dua kali mengalahkan mereka di fase kualifikasi, Prancis, di Leipzig Stadium pada 22 Juni 2024 dini hari WIB.

    Sementara pada laga terakhir fase grup, Belanda menghadapi Austria di Olympiastadion, Berlin, pada 25 Juni 2024.

    Berikut jadwal lengkap Timnas Belanda di Euro 2024:

     

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 4 halaman

    Melawan Polandia

    Polandia vs Belanda

    Volksparstadion, Hamburg

    Minggu, 16 Juni 2024

    Kick-off: 20.00 WIB

    3 dari 4 halaman

    Lawan Prancis Lagi

    Belanda vs Prancis

    Leipzig Stadium, Leipzig

    Sabtu, 22 Juni 2024

    Kick-off: 02.00 WIB

     

    4 dari 4 halaman

    Menghadapi Austria

    Belanda vs Austria

    Olympiastadion, Berlin

    Selasa, 25 Juni 2024

    Kick-off: 23.00 WIB

    Video Populer

    Foto Populer