Sukses


Euro 2024: Timnas Jerman Pakai Jersey Tandang saat Melawan Hungaria, Jadi Berkah Menang dan Laris Manis

Bola.com, Jakarta Timnas Jerman mengenakan seragam tandang berwarna pink dan ungu dalam pertandingan Euro 2024 melawan Hungaria di MHPArena, Stuttgart, Rabu (20/6/2024) malam

Jerman terdaftar sebagai tim tuan rumah secara administratif. Keputusan mengenakan seragam away itu mengejutkan banyak penonton yang lebih terbiasa melihat Jerman bermain dengan seragam kandang berwarna putih.

Dalam pertandingan tersebut, pasukan Julian Nagelsmann mendominasi sejak awal laga. Jamal Musala berhasil membawa Jerman unggul pada menit ke-27.

Namun, Hungaria tidak tinggal diam. Kapten tim Dominik Szoboszlai yang merupakan pemain Liverpool memberikan ancaman melalui tendangan bebas jarak jauh yang memaksa Manuel Neuer melakukan penyelamatan gemilang. Beberapa menit kemudian, Szoboszlai kembali memaksa Neuer bekerja keras dengan sebuah tembakan yang hampir mengubah skor.

Menjelang akhir babak pertama, Roland Sallai sempat mencetak gol untuk menyamakan kedudukan bagi Hungaria. Namun, gol tersebut dianulir oleh VAR karena offside.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Laris Manis

Seragam tandang yang dikenakan Jerman terbukti sangat populer di kalangan supporter. Menurut juru bicara FA Jerman, seragam tersebut telah memecahkan rekor penjualan jersey tandang terbanyak dalam sejarah sejak dirilis hingga awal Euro 2024.

Adidas yang merupakan apparel jersey tersebut, menyebutnya sebagai jersey 'keberagaman'. Jersey itu merepresentasikan basis fans Jerman yang beragam serta populasi yang luar biasa.

Keputusan mengenakan jersey tandang dalam pertandingan melawan Hungaria terkait dengan penunjukan Jerman sebagai tim tandang untuk pertandingan terakhir Grup A melawan Swiss. Swiss akan mengenakan jersey kandang berwarna merah sehingga Jerman akan mengenakan jersey putih.

3 dari 4 halaman

Warna Pink

Oleh karena itu, Jerman memilih untuk mengenakan jersey pink dan ungu mereka saat melawan Hungaria. Hal itu untuk berjaga-jaga jika mereka tersingkir dari Euro di babak penyisihan grup.

Seragam tandang baru Jerman diluncurkan pada bulan Maret kemarin. Kapten Ilkay Gundogan dan bek Mats Hummels yang tidak masuk dalam skuad Euro menjadi pemeran sentral dalam presentasinya.

Dengan tampilan seragam yang baru dan menarik. Jerman berharap bisa memberikan penampilan terbaik mereka di Euro 2024, baik tampil sebagai tim kandang maupun tandang

4 dari 4 halaman

Pemain Suka

Gelandang Florian Wirtz memberikan komentarnya.

"Jersey kandang kami klasik dengan bahu hitam, merah, dan emas serta tampilan putih—bagi saya itu adalah jersey khas Jerman. Menurut saya jersey tandang sangat keren! Itu sesuatu yang berbeda dan sungguh luar biasa. Kami menantikan Kejuaraan Eropa di kandang dan ingin tampil baik dengan kedua jersey tersebut." (Muhammad Cyril Setiawan)

Sumber: SportBible

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer