Bola.com, Jakarta - Dua raksasa akan bertarung pada laga kedua Grup D Euro 2024. Timnas Belanda akan menghadapi Timnas Prancis di Red Bull Arena, Leipzig, Sabtu (22/6/2024) dini hari WIB. Laga ini bisa disaksikan secara live streaming di Vision+.
Timnas Belanda dan Timnas Prancis sama-sama meraih kemenangan pada laga perdana Grup D. De Oranje menang 2-1 atas Timnas Polandia. Sementara Les Bleus menang 1-0 atas Timnas Austria.
Advertisement
Striker andalan Timnas Prancis, Kylian Mbappe mengalami cedera parah pada laga melawan Timnas Austria. Tulang hidung Mbappe bahkan patah.
Kylian Mbappe kemungkinan besar akan tetap dimainkan saat menghadapi Timnas Belanda. Meski pemain bernomor punggung 10 itu sangat mungkin memakai topeng khusus.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Prakiraan Susunan Pemain
- Timnas Belanda (4-2-3-1): Bart Verbruggen (Kiper), Denzel Dumfries, Stefan De Vrij, Virgil Van Dijk, Nathan Ake (Belakang), Joey Veerman, Georginio Wijnaldum, Xavi Simons, Tijjani Reijnders, Cody Gakpo (Tengah), Memphis Depay (Depan).
- Pelatih: Ronald Koeman
- Timnas Prancis (4-2-3-1): Mike Maignan (Kiper), Jules Kounde, Dayot Upamecano, William Saliba, Theo Hernandez (Belakang), Adrien Rabiot, N'Golo Kante, Ousmane Dembele, Antoine Griezmann, Kingsley Coman (Tengah), Kylian Mbappe (Depan).
- Pelatih: Didier Deschamps
Advertisement
Jadwal dan Live Streaming
Sabtu, 22 Juni 2024
Red Bull Arena, Leipzig
Pukul 02.00 WIB
Live: RCTI, Vision+
Link live streaming: https://www.visionplus.id/webclient/#/page/info/STND8338063413003974?delivery=DLVY8362651645005954&type=LTV&mainPageId=1970