Bola.com, Jakarta - Timnas Italia takluk dari Swiss pada 16 besar Euro 2024. Kekalahan itu pun membuat Gli Azzurri harus angkat koper dari turnamen akbar antarnegara Eropa tersebut.
Timnas Italia bentrok dengan Swiss di Olympiastadion Berlin, Sabtu (29/6/2024) malam WIB. Tampil dengan skuad terbaiknya, Gli Azzurri justru dibuat kerepotan oleh Swiss.
Baca Juga
Soal Selebrasi Gol Berlebihan Zaniolo: Tak Hanya Gasperini, Pelatih Timnas Italia Sudah Lebih Dulu Beri Teguran
Namanya Masuk Bursa Kandidat Presiden Federasi Sepak Bola Italia, Alessandro Del Piero Buka Suara
Setelah Dipecat Timnas Arab Saudi, Roberto Mancini Mengaku Menyesal Mundur dari Timnas Italia
Advertisement
Italia mencatatkan 50,6 persen penguasaan bola, berbanding 49,4 persen milik Timnas Swiss. Selain itu, Timnas Italia juga hanya memperoleh satu peluang bagus dari 11 kesempatan.
Adapun Rossocrociati melepaskan 16 tembakan yang empat di antaranya mengarah ke gawang. Mendapat perlawanan sengit dari Timnas Swiss, Gli Azzurri akhirnya takluk dengan skor 2-0.
Sepasang gol kemenangan Swiss ke gawang Timnas Italia disarangkan Remo Freuler pada menit ke-37 dan Ruben Vargas menit ke-46.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Sang Juara Bertahan Kandas
Takluk dari Swiss membuat Timnas Italia gagal melenggang ke perempat final Euro 2024, sekaligus mempertahankan trofi juara yang diraih pada 2020. Sementara itu, Timnas Swiss akan meladeni pemenang antara Inggris atau Slovakia pada delapan besar di Merkur Spiel-Arena, Dusseldorf, 6 Juli mendatang.
Gli Azzurri juga menjadi juara Piala Eropa ketiga yang harus kandas pada 16 besar. Sebelumnya situasi serupa juga dialami Timnas Spanyol dan Timnas Portugal.
Spanyol yang merupakan juara Euro 2012 harus angkat koper pada 16 besar Euro 2016 setelah dipecundangi Italia dua gol tanpa balas. Adapun Portugal yang meraih titel juara pada edisi 2016, keok dari Belgia pada babak yang sama di Euro 2020.
Beragam reaksi netizen muncul di dunia maya setelah Timnas Italia keok dari Swiss. Berikut ini beberapa di antaranya.
Advertisement
Ramalan Kiamat Timnas Italia
Ternyata ramalan kiamat india itu beneran terjadi terhadap timnas italia 🤣🤣 pic.twitter.com/7NQEoGu3K6
— WinD Ruan (@AwiRuan2) June 30, 2024
Skuad nya Badut Nih
Puluhan tahun nonton timnas italia, dari WC98 baru kali ini seluruh skuad badut semua. 🤣🤡 pic.twitter.com/lxhR4zxtuP
— 𝙵𝙳 - 𝚏𝚊𝚗𝚝𝚊𝚜𝚢 𝚏𝚘𝚘𝚝𝚋𝚊𝚕𝚕 🇵🇸 (@ultras442) June 30, 2024
Advertisement
Beruntung Lautaro Enggak di Timnas Italia
Nih Lautaro kalo main di timnas Italia bakal bapuk jg, untung main di Argentina
— Fans Penyembah Telor Fc (@WaroengMilan) June 30, 2024
Stefano Pioli Saja Pelatih
Saya mendukung Stefano Pioli melatih Timnas Italia
— EfrainRintaro (@hashiromui) June 30, 2024
Advertisement
Yang Ini Dukung Allegri
Timnas Italia butuh Allegri 😅
— aradeadell (@anakmanja215) June 30, 2024
Pantes Aja Tak Lolos Piala Dunia
Timnas italia maennya kek sampah, pantes ae mreka ga lolos pildun. Mau pildun slotnya ampe 128 negara, ttp gabakal lolos kl maennya kek gini terus. Sesampah2nya inggris, masih bisa lolos pildun dan cuma sekali absen pas euro 2008
— Panggil aja dev (@lapernichhhh) June 29, 2024
Advertisement