Sukses


    Laporan Langsung dari Jerman : Sebelum Tanding Ngeroasting Fans Prancis, Suporter Belgia Panasan Setelah Kalah

    Bola.com, Dusseldorf - Atmosfer jelang laga 16 Besar Euro 2024 antara Prancis versus Belgia begitu seru di Fan Zone Burgplatz di Dusseldorf, Jerman Senin (1/7/2024). Namun ada pula situasi yang menggelikan saat suporter dari kedua tim berpapasan.

    Saat baru tiba di Dusseldorf, Bola.com sempat menikmati suasana di tepi sungai Rhein yang begitu besar dengan angin yang bertiup kencang.

    Mengingat letak public viewing dan fan zone Euro 2024 tak terlalu jauh dari landmark kota perekonomian Jerman bagian barat, akhirnya kembali fan zone menjadi pilihan untuk menikmati pertandingan.

    Saat tengah berjalan menuju fan zone, beberapa kali terlihat suporter Belgia yang berjalan bersama-sama sambil bernyanyi, sehingga mereka menarik perhatian banyak orang.

    Namun, sikap mengejek muncul dari sekelompok fans Belgia ketika melihat suporter Prancis tengah menikmati minuman di bagian luar salah satu bar yang ada di sana.

    Sekelompok suporter Belgia itu bernyanyi ke arah suporter tim yang menjadi lawan di 16 Besar Euro 2024 ini. Sambil bernyanyi, mereka juga mengeluarkan gestur mengejek.

     

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 4 halaman

    Fan Zone Didominasi Suporter Belgia

     

    Ketika tiba di fan zone Euro 2024, Bola.com cukup dibuat terkejut dengan warna merah yang mendominasi, terutama di bagian depan panggung utama. Ternyata suporter Belgia jauh lebih banyak jumlahnya di tempat ini.

    Dari pantauan Bola.com, nyaris setengah dari kapasitas fan zone dikuasai oleh para penggemar Belgia. Bahkan, meski juga tidak sedikit, fans Prancis terpaksa berada di bagian belakang.

    Wajar memang mengingat Belgia benar-benar berbatasan langsung di bagian barat Jerman. Jadi dengan mudahnya para penggemar Kevin De Bruyne cs. datang untuk memberi dukungan langsung di Jerman meski tak memiliki tiket pertandingan.

    Selama pertandingan berlangsung, fans dari kedua tim sama-sama memberikan dukungan. Hingga akhirnya sebuah gol lahir dari sepakan Randal Kolo Muani yang kemudian deflected karena mengenai Jan Vertonghen dan dianggap sebagai gol bunuh diri.

    Gol tersebut menimbulkan dua sisi emosional yang berbeda di fan zone. Para penggemar Les Bleus yang memang berada di dekat Bola.com langsung melakukan perayaan yang direspons dengan lemparan gelas bir dari beberapa arah yang berbeda.

    3 dari 4 halaman

    Fans Belgia Emosi

     

    Begitu peluit panjang ditiupkan wasit, lagi-lagi suporter Prancis melakukan perayaan. Kali ini mereka benar-benar meluapkan kegembiraan dengan lepas karena tim yang mereka dukung berhasil meraih kemenangan atas tim yang memiliki suporter doyan mengejek.

    Hingga akhirnya, entah ada pancingan apa, tiba-tiba beberapa pendukung Belgia tampak marah-marah dan melakukan dorongan kepada fans Prancis yang hanya sekitar 10 orang.

    Beberapa pendukung Belgia tampak mendorong, maju ingin melawan, dan sebagian lainnya berusaha menahan.

    Saking emosinya, seorang fans Belgia sampai meludah ke arah suporter Prancis yang diincarnya. Adegan itu terjadi beberapa menit hingga akhirnya bubar sebelum petugas kepolisian masuk dan mencari pelaku keributan tersebut.

    Dari pantauan Bola.com, beberapa petugas kepolisian bertubuh besar sampai melakukan interogasi ke beberapa penggemar dan mencari bukti dari gambar atau video yang dimiliki oleh penggemar yang mereka temui.

    Pada akhirnya situasi kondusif, tetapi fan zone kemudian dijaga lebih ketat oleh petugas kepolisian bersenjata lengkap.

    4 dari 4 halaman

    Laporan dari Jerman

    Sahabat Bola.com yuk merapat! Nikmati sajian eksklusif kami di ajang Euro 2024. Jurnalis Bola.com, Benediktus Gerendo Pradigdo akan hadir langsung di Jerman buat melaporkan secara langsung keseruan persaingan Pesta Eropa 2024. Jangan sampai ketinggalan, klik tautan ini.

    <p>Liputan Langsung Pesta Bola Eropa 2024 (Bola.com/Adreanus Titus)</p>

    Video Populer

    Foto Populer