Bola.com, Jakarta - Sekali lagi Bola.com bertemu dengan orang Indonesia saat tengah menikmati pergelaran Euro 2024 di Jerman. Kali ini atribut Timnas Indonesia menarik perhatian untuk akhirnya menyapa.
Saat memasuki fan zone Euro 2024 di Burgplatz, Dusseldorf, Senin (1/7/2024), Bola.com melihat bagaimana suasana merah penggemar Belgia mendominasi. Jumlahnya jauh lebih banyak dari kehadiran pendukung Prancis.
Advertisement
Ketika tengah berkeliling untuk melihat-lihat ekspresi para suporter yang hadir di fan zone tersebut, mata Bola.com terpaku dengan jaket hitam dengan brand jersey Timnas Indonesia pada periode 2020-2023, Mills.
Setelah dihampiri, ternyata bukan hanya satu orang Indonesia yang hadir di sana, tetapi lima orang. Pak Kelik yang awalnya mengenakan jaket hitam tersebut, sebelum akhirnya digunakan oleh sang putra, tampak sedikit terkejut saat ditemui oleh Bola.com.
"Bapak dari Indonesia ya?" tanya Bola.com yang disambut wajah terkejut yang kemudian tersenyum menyambut ajakan ngobrol.
Ternyata Pak Kelik datang ke Dusseldorf bersama Joko Bintoro dan putra-putra mereka. Obrolan hangat dengan bahasa Indonesia pun kami lanjutkan sembari menunggu pertandingan 16 besar Euro 2024 antara Prancis dan Belgia dimulai.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jam 3 Pagi dari Paris, Cuma Mampir Sehari di Dusseldorf
Joko Bintoro merupakan salah satu penggiat komunitas Kolektor Jersey Timnas Indonesia. Kecintaannya terhadap sepak bola, membuatnya mampir ke Jerman di sela-sela liburannya bersama keluarga yang sudah sejak lama direncanakan.
Rombongan ini sebenarnya tengah berada di Paris dan berencana untuk melanjutkan liburan ke Lourdes dan Roma. Namun, sebelum tanggal kepergian keluarga ke dua tempat selanjutnya, ide untuk datang ke Jerman pun diungkapkan putranya, dan langsung gas ke Jerman menggunakan bus.
"Jadi lagi di Paris, terus tiba-tiba anak saya bilang di Jerman kan lagi ada Euro. Jadi ya sudah kita ke sini, sebelum nanti melanjutkan perjalanan," kisah Joko Bintoro kepada Bola.com.
Bahkan yang menarik, mereka datang dari Paris pada hari yang sama dan berangkat pukul 3 pagi menggunakan bus. Tampak mereka hanya membawa masing-masing satu ransel yang dikumpulkan di antara mereka pada saat menonton.
Advertisement
Mendukung Inggris, tapi Jerman Jadi Favorit Juara
Ketika bicara mengenai siapa yang didukung di Euro 2024, Joko Bintoro mengaku dirinya sebenarnya memberikan dukungan kepada Inggris. Namun, untuk favorit juara, Jerman menurutnya lebih realistis.
"Sebenarnya sih mendukung Inggris ya. Namun, untuk juara sepertinya Jerman ya. Inggris pelatihnya lagi banyak dikritik," ujarnya sembari tertawa.
Setelah pertandingan antara Prancis kontra Belgia itu, di mana Les Bleus menang 1-0, rombongan asal Indonesia ini pun langsung meninggalkan fan zone.
Laporan dari Jerman
Advertisement