Sukses


    Link Live Streaming Piala Eropa 2024: Timnas Inggris Vs Swiss

    Bola.com, Jakarta - Inggris akan tampil menghadapi Swiss pada perempat final Piala Eropa 2024, Sabtu (6/7/2024) malam WIB tanpa Marc Guehi, bek tengah yang sejak fase grup selalu jadi andalan. Luke Shaw, sementara itu, disebut sudah 'membaik', tetapi Southgate diyakini tidak akan memainkannya.

    Gareth Southgate bakal menerapkan formasi 3-4-2-1 saat Inggris berhadapan dengan Swiss. Fans Timnas Indonesia pastilah akrab dengan pakem ini karena Shin Tae-yong sering menggunakan pola tersebut.

    Sejauh ini posisi bek kiri selalu jadi milik Kieran Trippier, bek kanan yang 'dipaksa' mengisi sisi kiri pertahanan. Namun, dengan cederanya Guehi, Southgate mesti mengubah taktik.

    "Trippier tampil luar biasa bagi kami. Luke Shaw memang ada, dia tersedia untuk menjadi starter. Namun Kieran telah melakukan pekerjaan brilian untuk tim," kata manajer Inggris itu kepada wartawan.

    "Dia jelas tidak memberi kami keseimbangan alami seperti kaki kiri alami, tetapi kepemimpinannya, cara bicaranya sangat fenomenal dan membantu rekan satu timnya memainkan permainan," kata Gareth Southgate lagi.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 3 halaman

    Pertaruhan Southgate

    Penampilan Timnas Inggris tak konsisten dan lini depan yang belum terlalu tajam. Pada Grup C Euro 2024, Inggris hanya meraih satu kemenangan, dua hasil imbang, mencetak dua gol, dan kebobolan satu gol dari tiga laga.

    Dalam pertandingan 16 besar, Timnas Inggris harus berduel hingga 120 menit untuk mengalahkan Slovakia. Tampil di Arena AufSchalke, Gelsenkirchen, The Three Lions menang 2-1 atas Slovakia.

    Di sisi lain, Timnas Swiss tampil cukup oke. Swiss lolos ke-16 besar Euro 2024 dengan status runner-up Grup A, dengan nilai lima, hasil dari satu kemenangan dan dua imbang.

    Pada 16 besar, Timnas Swiss mampu mendepak Timnas Italia dengan skor 2-0 dan lolos ke perempat final. Mereka pun diprediksi bakal kembali merepotkan Timnas Inggris pada delapan besar Euro 2024.

    Lantas, bisakah Gareth Southgate membawa Inggris membungkam Swiss dan lolos ke semifinal. Atau justru takluk, dan nasib pelatih yang dijuluki gerbang selatan oleh netizen tersebut harus angkat kaki dari Timnas Inggris.

    3 dari 3 halaman

    Link Live Streaming

    Timnas Inggris Vs Timnas Swiss

    • Perempat final Euro 2024
    • Stadion: Merkur Spiel-Arena, Dusseldorf
    • Hari: Sabtu, 6 Juni 2024
    • Kick-off: pukul 23.00 WIB
    • Siaran langsung: RCTI
    • Live streaming: Vision+
    • Link live streaming: https://www.visionplus.id/webclient/#/page/info/STND9829471641007324?delivery=DLVY9831301751000006&type=LTV&mainPageId=1970
    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer