Sukses


    Bila Kalahkan Inggris, Belanda Lebih Suka Bertemu Spanyol di Final Euro 2024

    Bola.com, Jakarta - Timnas Belanda sukses mengalahkan Timnas Turki di babak perempat final Euro 2024, Minggu (7/7/2024). Pertandingan 8 besar Belanda vs Turki di Olympiastadion itu berkesudahan dengan skor 2-1.

    Turki memimpin melalui gol Samet Akaydin di menit 35. Belanda kemudian berbalik menang berkat gol Stefan de Vrij menit 70 dan gol bunuh diri Mert Muldur menit 76.

    Berikutnya, Belanda akan melawan Inggris di semifinal. Andai menang atas Inggris, Belanda akan bertemu dengan salah satu dari Spanyol atau Prancis di final.

    Andai lolos lagi, juga jika boleh memilih, Belanda lebih berharap melawan Spanyol daripada Prancis di final. Hal ini diutarakan oleh pelatih Belanda, Ronald Koeman.

     

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 4 halaman

    Komentar Koeman

    "Bagi bangsa kami, ini adalah sesuatu yang istimewa. Kami adalah negara kecil, tapi kami berada di semifinal bersama Inggris, Prancis, dan Spanyol. Kami sangat bangga," kata Koeman, seperti dilansir situs resmi UEFA.

    "Kami dipaksa berjuang malam ini, tetapi memang tidak ada pertandingan yang mudah. Mereka memberikan segalanya. Itu adalah pertandingan yang emosional dan kami menunjukkan karakter yang hebat. Kami sering dikritik karena dianggap tidak memilikinya dibandingkan dengan negara-negara lain."

    "Babak kedua yang bagus. Kami harus berjuang, tetapi mendapatkan kesempatan bermain di semifinal adalah sebuah kesuksesan yang luar biasa," imbuhnya.

    3 dari 4 halaman

    Belanda Inginkan Spanyol di Final, tapi Fokus ke Inggris Dulu

    Semifinal Belanda vs Inggris akan digelar di Signal Iduna Park. Pertandingan itu akan dimainkan Kamis, 11 Juli 2024, jam 02:00 WIB.

    Sehari sebelum Belanda vs Inggris, semifinal Spanyol vs Prancis akan dihelat di Allianz Arena.

    "Rabu nanti akan menjadi malam yang hebat antara dua negara besar – malam yang bersejarah. Jika kami bermain di final, preferensi saya adalah Spanyol, karena kami sudah melawan Prancis di grup. Namun, pertama-tama, kami harus mempersiapkan diri dengan sebaik mungkin supaya bisa bermain bagus di semifinal ," terang Koeman.

    Belanda sudah bertemu dengan Prancis di Grup D. Pertandingan mereka waktu itu, pada matchday 2, berkesudahan imbang tanpa gol, alias 0-0.

    Sumber: UEFA 

    Disadur dari: Bola.net (Gia Yuda Pradana, Published 07/07/2024)

    4 dari 4 halaman

    Liputan Eksklusif Bola.com

    Sahabat Bola.com, yuk merapat! Nikmati sajian eksklusif kami di ajang Euro 2024. Jurnalis Bola.com, Benediktus Gerendo Pradigdo akan hadir langsung di Jerman untuk melaporkan secara langsung keseruan persaingan Pesta Eropa 2024. Jangan sampai ketinggalan, klik tautan ini.

     

    <p>Liputan Langsung Pesta Bola Eropa 2024_ver 2 (Bola.com/Adreanus Titus)</p>

    Lebih Dekat

    Video Populer

    Foto Populer