Sukses


    Laporan Langsung dari Dortmund Jelang Semifinal Euro 2024 Belanda Vs Inggris : Wow, Dua Kelompok Suporter Bersua, Tempur atau Damai Nih ?

    Bola.com, Jakarta - Bentrok Timnas Belanda kontra Timnas Inggris di semifinal Euro 2024 menjadi atensi publik se-dunia. Magnet dua raksasa sepak bola Eropa tersebut membuat siapapun ingin menjadi bagian dari pertarungan bersejarah tersebut, termasuk di kota Dortmund.

    Tak heran jika nyaris seluruh jalan-jalan di pusat kota Dortmund dipenuhi fans Timnas Belanda dan Inggris. Satu di antara lintasan yang seolah berubah menjadi 'sarang semut' adalah kawasan Friedensplatz.

    Bola.com menjadi saksi tumpah ruah suporter Belanda dan Inggris. Tak pelak, ketika dua kelompok besar bersua di beberapa titik, rasa deg-degan menggeliat. Maklum, semua kemungkinan bisa terjadi, termasuk bentrok.

     

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 3 halaman

    Damai Saja

    Namun, syukurlah, rasa khawatir tidak terjadi, meski masih babak awal, belum selepas pertandingan berakhir. Mereka saling mengeluarkan chant yang menggelorakan suasana sore di kota Dortmund.

    Seperti diketahui, pertandingan Timnas Belanda kontra Inggris akan berlangsung di Westfalenstadion, Dortmund, dini hari nanti WIB. Kedua negara bakal saling bentrok demi satu slot untuk menantang Spanyol, yang sudah lebih dulu menapak ke Berlin.

    Timnas Belanda melangkah ke fase semifinal setelah melewati beberapa adangan keras di perdelapan final dan perempat final. Tim Oranye menaklukkan Rumania dan Turki.

    Perjalanan Timnas Inggris juga tak kalah garang. Mereka menghabiskan perjalanan Slovaia dan Swiss di fase berikutnya. "Sekarang kami memiliki kesempatan membuat sejarah, dan seluruh tim menikmati ini. Semua ada di depan kami, termasuk kans berada di final ketika turnamen ada di luar Inggris," sebut Gareth Southgate, Pelatih Timnas Inggris.

     

    3 dari 3 halaman

    Kumpul Bergerak

    Antusiasme luar biasa pendukung Timnas Belanda jelang laga kontra Inggris sudah terlihat sejak di depan Stasiun Besar Dortmund. Lautan oranye ada di sana pada pukul 15.00 waktu setempat atau 6 jam sebelum kick-off pertandingan.

    Ketika Bola.com keluar dari Stasiun Besar Dortmund, warna oranye sudah mendominasi pelataran memasuki Friedensplatz, yang merupakan area menuju fan zone Euro 2024 di Dortmund. Meski banyak suporter Inggris yang hadir di sini, jumlahnya tergolong minor dibanding fans Belanda.

    Setelah melihat bagaimana fans Belanda berkumpul, ada grup musik bernama Almondegas membuat keriuhan. Tak ayal, para penggemar 'Timnas Pusat' berkumpul. Grup musik ini membimbing para penggemar Belanda untuk bergerak bersama-sama menuju tempat nonton bareng dengan alunan musik yang membangkitkan semangat.

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer