Sukses


    Ashley Young Ingin Bela Timnas Inggris di Piala Dunia 2018

    Bola.com, Manchester - Pemain Manchester United, Ashley Young, berharap bisa membela timnas Inggris di Piala Dunia 2018. Apalagi, Young belum pernah tampil di pesta sepak bola antarnegara di dunia tersebut.

    Bek 32 tahun itu tak pernah sekalipun membela timnas Inggris di Piala Dunia. Ia tidak dipanggil Fabio Capello pada 2010 dan absen di Piala Dunia 2014 setelah tidak banyak mendapat kesempatan bermain.

    Namun di bawah arahan Jose Mourinho, Young kembali menjadi langganan starter di tim utama The Red Devils. Ia bahkan sempat dipanggil kembali oleh Gareth Southgate untuk membela timnas Inggris.

    "Saya sangat menikmati musim ini. Sejujurnya musim ini jauh lebih baik dari yang saya perkirakan. Saya juga mendapatkan kepercayaan untuk kembali membela timnas Inggris," ujar Young.

    "Saya tidak yakin akan masuk dalam timnas Inggris nantinya, namun saya berharap saya bisa masuk dan menjadikan itu sebagai sebuah pencapaian tersendiri bagi saya," papar Young.

    Sejauh ini, Ashley Young telah mencatatkan 33 caps dan mencetak tujuh gol bersama timnas Inggris. Terakhir kali Young membela The Three Lions adalah saat bermain 1-1 kontra Italia, pada laga persahabatan di Stadion Wembley, 27 Maret 2018.

    Sumber: Bola.net

    Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer