Sukses


    Ibrahimovic Salahkan Media Swedia Jadi Penyebab Gagal ke Piala Dunia

    Los Angeles - Striker Swedia, Zlatan Ibrahimovic kesal karena gagal tampil di Piala Dunia 2018. Dia menyebut media di negaranya sebagai penyebab kegagalan berangkat ke Piala Dunia 2018 di Rusia.

    Ibrahimovic pensiun dari Timnas Swedia sejak 2016. Namuun, ia berharap bisa kembali membela negaranya di Piala Dunia 2018.

    Media-media Swedia kemudian terus memberitakan secara bombastis rencana kembalinya Ibrahimovic. Namun pada akhirnya, Pelatih Janne Andersson memutuskan untuk tak memanggil penyerang 36 tahun tersebut.

    “Ini adalah mentalitas media Swedia. Aku tidak memiliki nama khas Swedia. Aku bukan tipe pria dengan sikap, tingkah laku yang khas Swedia, dan aku masih memiliki rekor di tim nasional," kata Ibrahimovic seperti dilansir Soccerway.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 3 halaman

    Pesta Sepak Bola Terbesar

     

    “Aku pikir ini adalah pesta terbesar dalam sepak bola, bermain di Piala Dunia. Semua pemain terbaik ada di sana. Zlatan tidak ada di sana, dia seharusnya ada di sana. Tetapi dia tidak ada di sana.“

    "Aku memenangkan apa yang aku menangkan. Aku bermain di Ajax, Juventus, Inter, Barcelona, Milan, PSG, Manchester United dan Galaxy. Aku tahu caranya menang, percayalah padaku. Dan aku melakukannya dengan baik," Ibrahimovic menambahkan.

    3 dari 3 halaman

    Statistik Ibrahimovic

    Ibrahimovic membela Swedia pada 2001-2016. Ia mengoleksi 116 caps dengan torehan 62 gol.

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer