Sukses


    Big Sam Jagokan Pickford Jadi Kiper Utama Inggris

    Jakarta Mantan pelatih Timnas Inggris, Sam Allardyce memberikan pandangannya mengenai siapa kiper utama Inggris di Piala Dunia 2018 nanti. Big Sam menilai Jordan Pickford lebih siap untuk menjadi kiper utama The Three Lions ketimbang Jack Butland.

    Pada Piala Dunia 2018 ini, Gareth Southgate mengambil keputusan yang cukup radikal. Ia mencoret Joe Hart yang langganan starter di Timnas Inggris untuk digantikan dengan tiga kiper muda yaitu Jack Butland, Jordan Pickford dan Nick Pope.

    Sejauh ini Southgate nampaknya sudah mengerucutkan dua nama yang akan ia pilih di Rusia. Ia kemungkinan akan memilih antara Jack Butland dan Jordan Pickford untuk menjadi kiper utamanya.

    Namun di mata Big Sam, Pickford lebih siap untuk menjadi kiper utama Inggris ketimbang Butland. "Dia [Pickford] memiliki pemikiran seperti orang tua dan memiliki lengan seorang pemain muda," buka Big Sam kepada Talk Sports.

     

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 4 halaman

    Kuat Hadapi Tekanan

    Big Sam yang melatih Pickford di Everton musim lalu menyebut bahwa ketenangan Pickford menjadi alasan utama mengapa Southgate harus menjadikannya kiper utama Inggris.

    "Dia [Pickford] melakukan banyak pekerjaan fantastis dan dia bermain dengan sangat konsisten."

    "Dia sudah banyak diragukan sejak awal musim kemarin, apakah dia mampu mengatasi tekanan label harga 25 juta pounds untuk kiper semuda dirinya. Namun ia membuktikan dirinya dan menjadi pemain terbaik Everton musim lalu."

     

    3 dari 4 halaman

    Lebih Konsisten

    Selain kuat menahan tekanan, Big Sam juga menilai Pickford adalah pemain yang sangat konsisten.

    "Banyak orang mengatakan bahwa penilaian saya kepada dia [Pickford] adalah penilaian yang biasa karena saya melatihnya di Sunderland dan di Everton. Namun semua orang di Everton mengakui bahwa dia adalah salah satu pemain terbaik kami dan ia menjadi pemain paling konsisten dalam satu tahun."

    "Hal itu mengungkapkan segalanya dan itulah mengapa ia harus menjadi starter di Rusia nanti." tandasnya.

     

    4 dari 4 halaman

    Menunggu Nasib

    Nasib Pickford dan Butland sendiri akan ditentukan dalam lima hari ke depan saat Inggris menghadapi Tunisia di pertandingan pertama Grup G Piala Dunia 2018.

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer