Sukses


    Fabregas: Kylian Mbappe Memang Mirip Thierry Henry

    Jakarta Gelandang Chelsea, Cesc Fabregas memberikan pujian kepada sosok Kylian Mbappe. Fabregas menyebut sang pemuda memang memiliki banyak kesamaan dengan legenda Arsenal dan Prancis, Thierry Henry.

    Semenjak debut di tim utama AS Monaco dua tahun yang lalu, ada banyak pujian yang masuk untuk sosok Kylian Mbappe. Ia dinilai memiliki gaya bermain yang sangat mirip dengan legenda Prancis, Thierry Henry.

    Dalam dua tahun terakhir, ia berkembang menjadi salah satu penyerang muda mematikan. Ia berhasil membawa PSG menjadi juara Ligue 1 kemudian dilanjutkan dengan keberhasilannya membawa Timnas Prancis menjadi juara Piala Dunia 2018.

    Di mata Fabregas, Mbappe memang memiliki banyak kesamaan dengan Henry. "Jika mata saya agak rabun, saya akan mengira saya melihat mantan rekan setim saya, Thierry Henry bermain untuk Timnas Prancis ketimbang Kylian Mbappe," buka Fabregas di kolomnya di Telegraph.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 4 halaman

    Memang Mirip

    Selain gaya bermain, Fabregas juga menilai Mbappe punya banyak aspek yang mirip dengan legenda Arsenal tersebut.

    "Ada begitu banyak kemiripan di antara mereka. Thierry hanya satu tahun lebih tua [20 tahun] saat memenangkan Piala Dunia daripada Mbappe. Kedua pemain juga mengawali karir mereka di AS Monaco, sehingga kebetulan ini cukup menakutkan."

    "Dari perspektif seorang gelandang, cara bermain Mbappe sangat identik dengan gaya Henry. Cara penyelsaian akhirnya, pergerakannya mengelabuhi bek benar-benar mirip. Ketika saya melihatnya, saya membayangkan betapa inginnya saya bermain dengannya karena saya suka penyerang yang selalu bergerak."

    3 dari 4 halaman

    Masa Depan Cerah

    Dalam tulisannya itu, Fabregas juga menyebutkan bahwa pemain PSG itu dinantikan oleh masa depan yang cerah.

    "Saya rasa Mbappe akan menjadi pemain terbaik dunia."

    "Dia punya segala yang dibutuhkan untuk menjadi pemain terbaik dunia. Dia hanya perlu bekerja keras seperti yang dilakukan oleh Thierry." tandasnya.

    4 dari 4 halaman

    Bersinar di Piala Dunia

    Mbappe sendiri tampil spektakuler bersama skuat Les Bleus, di mana ia mengemas empat gol sepanjang turnamen Piala Dunia 2018. Ia juga dinobatkan sebagai pemain muda terbaik di turnamen bergengsi tersebut.

     

    Sumber: Bola.Net

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer