Sukses


    Bek Timor Leste Klaim Permainan Timnas Indonesia Mudah Terbaca

    Bola.com, Jakarta - Bek Timor Leste, Feliciano Goncalves, menyebut permainan Timnas Indonesia mudah terbaca. Hal inilah yang membuat mereka mampu mematahkan sejumlah serangan pasukan Bima Sakti itu.

    Timnas Indonesia terlihat bekerja keras mengalahkan Timor Leste dengan skor 3-1 pada laga kedua Grup B Piala AFF 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (13/11/2018).

    Pada babak pertama, Timnas Garuda dibuat kewalahan menembus lini pertahanan lawan.

    "Saya sudah mengetahui gaya permainan Timnas Indonesia. Saya menonton pertandingan ketika mereka bermain melawan Singapura. Mereka bermain terlalu terbuka, makanya saya bisa mengerti gaya permainan mereka," kata Feliciano kepada Bola.com.

    Gawang Timnas Indonesia kawalan Andritany Ardhiyasa kebobolan lebih dulu melalui aksi Rufino Gamma pada menit ke-48. Gol tersebut berhasil membuat Tim Merah-Putih terlecut.

    Timnas Indonesia akhirnya bangkit dan mencetak tiga gol melalui Alfath Fathier (60'), Stefano Lilipaly (69' penalti), dan Alberto Goncalves (82'). Feliciano menyebut, timnya bisa kebobolan tiga gol karena mengalami masalah komunikasi antarpemain.

    "Kami mengalami salah komunikasi sehingga harus kebobolan tiga gol," ujar pemain 21 tahun itu.

    Kekalahan dari Timnas Indonesia membuat Timor Leste terpuruk di dasar klasemen Grup B Piala AFF 2018. Pada laga selanjutnya, Timor Leste akan menghadapi Filipina, Sabtu (17/11/2018).

    Sajian liputan eksklusif Timnas Indonesia di Piala AFF  2018 bisa pembaca nikmati dengan mengklik tautan ini

    Video Populer

    Foto Populer