Bola.com, Bangkok - Malaysia melaju ke final Piala AFF 2018. Tim Harimau Malaya ke partai puncak setelah meraih hasil 2-2 kontra Thailand pada leg kedua semifinal, Rabu (5/12/2018) di Stadion Rajamangala, Bangkok.
Pada leg pertama di Stadion Bukit Jalil, Malaysia menahan imbang peraih gelar AFF lima kali itu, tanpa gol. Hasil itu membuat Malaysia unggul produktivitas gol tandang dan lolos ke final.
Advertisement
Sukses Malaysia ke partai puncak sekaligus meruntuhkan dominasi Thailand. Tim berjulukan The War Elephants menjadi penguasa turnamen terbesar di Asia Tenggara itu, dengan tiga kali lolos ke semifinal secara beruntun dan meraih dua kali meraih juara.