Bola.com, Antalya - Alfeandra Dewangga mendapatkan kesempatan emas. Bek berusia 20 tahun itu dipromosikan oleh pelatih Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia.
Karier Dewangga di level timnas terus menanjak. Setelah menjadi pilihan utama di timnas U-23, pemain PSIS Semarang itu dipercaya Timnas Indonesia untuk persiapan Piala AFF 2020 di Turki.
Baca Juga
Zanadin Fariz Pede Bawa Timnas Indonesia Bersaing di Piala AFF 2024: Tak Minder meski Mayoritas U-22
Pratama Arhan Merapat tapi Telat, Kepastian Pemain Abroad Gabung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 Ditentukan pada 5 Desember 2024
Legenda Australia: Socceroos Bakal Kalahkan Timnas Indonesia dan Makin Cepat Lolos ke Piala Dunia 2026
Advertisement
"Yang pasti, panggilan ini membuat saya senang dan bahagia. Saya bersukur bisa kembali dipercaya oleh coach Shin Tae-yong," kata Dewangga beberapa waktu lalu.
Jika di timnas U-23 Dewangga adalah langganan starter, palang pintu asli Semarang, Jawa Timur itu kemungkinan bakal menjadi pilihan kesekian di Timnas Indonesia.
Soalnya, Dewangga harus bersaing dengan bek-bek yang lebih senior dan berpengalaman yaitu Victor Igbonefo, Fachrudin Aryanto, dan Ryuji Utomo.
Igbonefo adalah pilihan utama Shin Tae-yong ketika Timnas Indonesia menyingkirkan Chinese Taipei pada Play-off Kualifikasi Piala Asia 2023 di Thailand, Oktober 2021. Sedangkan Fachrudin dan Ryuji secara bergantian menjadi tandem pemain Persib Bandung itu.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Apa Kata Alfeandra Dewangga?
Selain itu, Dewangga juga perlu memperebutkan tempat dengan benteng tangguh Ipswich Town U-23, Elkan Baggott di jantung pertahanan Timnas Indonesia.
Dewangga mengaku tidak ambil pusing terkait persaingan dengan bek-bek lain di Timnas Indonesia. Dia akan mendukung siapapun pemain yang dimainkan oleh Shin Tae-yong.
"Kalau saya menanggapi persaingan dengan baik. Mau senior atau junior, pasti saya tetap mendukung siapa pun yang bermain. Kami akan mendukung satu sama lain," tutur Dewangga.
Dewangga berkesempatan untuk bermain tatkala Timnas Indonesia beruji coba dengan Afghanistan pada Selasa (16/11/2021) di Antalya, Turki.
Advertisement
Jadwal Timnas Indonesia
16 November 2021
Timnas Indonesia Vs Afghanistan
25 November 2021
Timnas Indonesia Vs Myanmar
Daftar Pemain Timnas Indonesia
Kiper
1. M. Riyandi, Barito Putera
2. Syahrul Fadillah, Persikabo 1973
Bek
3. Fachrudin Aryanto, Madura United
4. Victor Igbonefo, Persib
5. Ryuji Utomo, Penang FC
6. Alfeandra Dewangga, PSIS
7. Elkan Baggott, Ipswich Town U-23
8. Pratama Arhan, PSIS
9. Edo Febriansyah, Persita
10. Marckho Meraudje, Borneo FC
11. Asnawi Mangkualam, Ansan Greeners
Gelandang
12. Evan Dimas, Bhayangkara FC
13. Kadek Agung, Bali United
14. Rachmat Irianto, Persebaya
15. Ahmad Agung, Persik Kediri
16. Ricky Kambuaya, Persebaya
17. Irfan Jaya, PSS Sleman
18. Ramai Rumakiek, Persipura
19. Witan Sulaeman, Lechia Gdanks
20. Egy Maulana Vikri, FK Senica
21. Yabes Roni, Bali United
Penyerang
22. Kushedya Hari Yudo, Arema FC
23. Dedik Setiawan, Arema FC
24. Hanis Saghara, Persikabo 1973
25. Ezra Walian, Persib
Advertisement