Sukses


    PSSI Belum Umumkan 30 Pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF 2020, Masih Menunggu Shin Tae-yong dan Indra Sjafri

    Bola.com, Jakarta - Piala AFF 2020 tinggal menghitung hari. Namun, PSSI tidak kunjung mengumumkan komposisi Timnas Indonesia untuk turnamen bergengsi antarnegara Asia Tenggara (ASEAN) itu.

    Sekjen PSSI, Yunus Nusi mengungkapkan bahwa pihaknya belum dapat merilis 30 pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF.

    Yunus Nusi masih menunggu nama-nama pemain Timnas Indonesia dari pelatih Shin Tae-yong dan Direktur Teknik PSSI, Indra Sjafri yang masih berada di Turki.

    Timnas Indonesia direncanakan meninggalkan Turki pada Rabu (1/12/2021) untuk berangkat ke Singapura demi berkancah di Piala AFF pada 5 Desember 2021-1 Januari 2022.

    "Belum ada pengumuman pemain Timnas Indonesia untuk Piala AFF. Masih menunggu Shin Tae-yong dan Indra Sjafri dari Turki," kata Yunus Nusi kepada Bola.com, Rabu (1/12/2021).

    Timnas Indonesia tergolong lambat dalam merilis para pemainnya untuk Piala AFF ketimbang peserta lain. Negara-negara seperti Vietnam, Thailand, hingga Malaysia telah menenetukan kekuatan terbaiknya untuk perhelatan dua tahunan itu.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 3 halaman

    Hasil Positif Uji Coba di Turki

    Di Turki, Timnas Indonesia menggelar pemusatan latihan dan rangkaian uji coba. Tim berjuluk Macan Kemayoran itu lumayan meraih hasil positif.

    Uji coba Timnas Indonesia di Turki berakhir kekalahan 0-1 dari Afghanistan pada 16 November 2021. Namun, Skuad Garuda mampu mengalahkan Myanmar 4-1 pada 25 November 2021 dan menghajar Antalyaspor 4-0 tiga hari berselang.

    Di Piala AFF, Timnas Indonesia tergabung di Grup B bersama Vietnam, Malaysia, Kamboja, dan Laos.

    3 dari 3 halaman

    Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2020

    Kamis, 9 September 2021

    • Timnas Indonesia Vs Kamboja

    Minggu, 12 Desember 2021

    • Laos Vs Timnas Indonesia

    Rabu, 15 Desember 2021

    • Timnas Indonesia Vs Vietnam

    Minggu, 19 Desember 2021

    • Malaysia Vs Timnas Indonesia
    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer