Sukses


    3 Anak Fandi Ahmad Jadi Tumpuan Singapura Meraih Titel Juara Piala AFF 2020

    Bola.com, Jakarta - Ada yang menarik dari sepak terjang Timnas Singapura di ajang Piala AFF 2020. Bagaimana tidak tim ini memiliki tiga pemain sekaligus yang mempunyai hubungan saudara kandung.

    Ya ketiga pemain ini merupakan putra dari legenda sepak bola Singapura yang sekaligus pernah merumput di Liga Indonesia, Fandi Ahmad.

    Tercatat ketiga anak Fandi Ahmad adalah sang kakak tertua, Irfan Ahmad disusul kedua adiknya: Ikhsan Ahmad dan Ilhan Ahmad.

    Dari ketiga nama di atas, Irfan dan Ikhsan memberikan kontribusi besar saat Timnas Singapura mengalahkan Myanmar dengan skor 3-0 pad alaga pembuka di Piala AFF 2020, beberapa waktu lalu.

    Ikhsan yang berposisi sebagai striker bahkan mencetak brace alias dua gol. Sementara Irfan, menempati pos bek tengah menjaga gawang Singapura tidak kebobolan.

    Praktis hanya Ilhan, masih berusia 19 tahun belum mendapat kepercayaan dari pelatih Tatsuma Yoshida. Namun sebelum Piala AFF 2020, Yoshida sudah mengakui potensi besar dari ketiga anak Fandi Ahmad.

    "Saya tidak bisa menjanjikan siapa pun bakal turun sebagai starter. Tidak ada yang pasti apakah mereka (tiga anak Fandi Ahmad) bisa bermain bersama atau tidak," ujar Yoshida.

    "Tapi tidak ada pertanyaan tentang potensi ketiga Fandi ini yang memang tidak boleh kita ragukan," lanjutnya.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 3 halaman

    Harapan Singapura

    Tidak bisa dimungkiri, harapan publik tuan rumah terhadap ketiga anak Fandi Ahmad ini sangat besar di Piala AFF 2020.

    Namun sebelum itu, menurut Irfan sebuah kebanggaan melihat dua saudara kandungnya sama-sama akan bahu membahu bersama dirinya berjuang membawa Singapura menjadi juara Piala AFF 2020.

    "Selalu merupakan suatu kehormatan untuk mewakili bangsa, dan memiliki dua saudara lelaki saya bersama saya di tim adalah sesuatu yang istimewa bagi kami," ujar Iksan.

    "Sebelumnya saya dan Ikhsan (dipanggil Timnas Singapura). Lalu saya dan Ilhan selama kualifikasi Piala Dunia pada bulan Juni. Sekarang kami bertiga berada di skuad yang sama."

    "Itu akan menyenangkan dan mudah-mudahan kami akan bermain pada waktu yang sama pada hari yang sama," tambahnya.

    Perjuangan Singapura di Piala AFF 2020 tentu masih panjang. Kita sama-sama tunggu, apakah ketiga anak Fandi Ahmad bisa membawa tim melaju jauh sebagai tuan rumah.

    Sumber: Straitstimes

     

    3 dari 3 halaman

    Klasemen Piala AFF 2020

    Klasemen Grup A

       Main  Menang Seri  Kalah  Nilai 
     Singapura 1 1 0 0 3
     Thailand 1 1 0 0 3
     Filipina 0 0 0 0 0
     Timor Leste 1 0 0 1 1
     Myanmar 1 0 0 1 1

     

     

     

     

     

     

     

     

    Klasemen Grup B

       Main  Menang Seri  Kalah  Nilai 
     Malaysia 1 1 0 0 3
     Vietnam 1 1 0 0 3
     Indonesia 0 0 0 0 0
     Kamboja 1 0 0 1 0
     Laos  1 0 0 1 0

     

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer