Sukses


    Tak Minder dengan Kualitas Timnas Indonesia, Gelandang Laos Janjikan Perlawanan di Piala AFF 2020

    Bola.com, Singapura - Gelandang Laos, Bounphachan Bounkong, menyambut antusias duel melawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2020, Minggu (12/12/2021). Meskipun kalah secara kualitas, namun Bounphachan Bounkong memastikan timnya tak minder.

    Laos dan Timnas Indonesia memiliki nasib yang berbeda di Piala AFF 2020. Laos yang sudah dua kali bermain harus menelan dua kekalahan.

    Parahnya, Laos belum mampu mencetak gol dan sudah kebobolan delapan kali. Adapun Timnas Indonesia baru bermain sekali dan meraih kemenangan 4-2 atas Kamboja (9/12/2021).

    Bounphachan Bounkong sadar, laga melawan Timnas Indonesia tak akan mudah. Namun, dia memastikan Laos akan berusaha tampil maksimal untuk setidaknya merepotkan pasukan Shin Tae-yong.

    "Untuk pertandingan besok, bagi saya akan menjadi pertandingan yang sulit. Timnas Indonesia adalah tim yang kuat," kata Bounphachan Bounkong.

    "Namun, kami juga memiliki tim yang bagus untuk melakukan yang terbaik," ucap pemain 21 tahun itu.

    Laos saat ini berada di dasar klasemen sementara Piala AFF 2020. Adapun Timnas Indonesia berada di urutan kedua dengan raihan tiga poin, selisih tiga angka dari Malaysia di puncak.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 4 halaman

    Bermain Ofensif

    Hal senada juga diungkapkan gelandang Laos lainnya, Phoutthasay Khochalern. Menurut pemain 25 tahun itu, Laos akan bermain ofensif untuk bisa memberikan kejutan pada Timnas Indonesia.

    "Kami akan memainkan permainan ofensif yang bagus. Kami akan melakukan yang terbaik untuk meraih poin," ucap Phoutthasay Khochalern.

    Untuk itu, Phoutthasay Khochalern meminta dukungan kepada seluruh masyarakat Laos. Dukungan yang diberikan disebut bisa menambah semangat pemain di lapangan.

    "Kami meminta suporter untuk mendukung dan memberikan semangat," tegas Phoutthasay Khochalern.

    3 dari 4 halaman

    Catatan Negatif

    Timnas Indonesia bukan lawan yang asing buat Laos. Sejauh ini, kedua tim sudah bertemu sembilan kali.

    Laos memiliki catatan negatif melawan Timnas Indonesia. Mereka belum pernah menang saat menghadapi skuad Garuda.

    Laos tercatat menelan delapan kekalahan dan sekali imbang. Gawang Laos pun sudah kebobolan 40 gol dan hanya mampu mencetak delapan gol ke gawang Timnas Indonesia.

    4 dari 4 halaman

    Klasemen Sementara Piala AFF 2020

    Klasemen Grup A

       Main  Menang Seri  Kalah  Nilai 
     Singapura 2 2 0 0 6
     Thailand 1 1 0 0 3
     Myanmar 2 1 0 1 3
     Filipina 1 0 0 1 0
     Timor Leste 2 0 0 2 0

     

     

     

     

     

     

    Klasemen Grup B

       Main  Menang Seri  Kalah  Nilai 
     Malaysia 2 2 0 0 6
     Indonesia 1 1 0 0 3
     Vietnam 1 1 0 0 3
     Kamboja 2 0 0 2 0
     Laos  2 0 0 2 0

     

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer