Bola.com, Jakarta Vietnam berhasil melaju ke babak semifinal Piala AFF 2020 usai menaklukkan Kamboja dengan skor telak 4-0, Minggu (19/12/21). Vietnam menemani timnas Indonesia yang juga lolos ke babak semifinal sebagai juara grup.
Vietnam langsung unggul lewat gol cepat Nguyen Tien Linh pada menit ke-3. Tien Linh memperbesar keadaan pada menit ke-27 lewat sepakan kerasnya dari luar kotak penalti, skor berubah 2-0.
Baca Juga
Vietnam Mengalami Kendala untuk Mendaftarkan Rafaelson ke Skuad untuk Berlaga di Piala AFF 2024
Timnas Indonesia Belum Mampu Pecahkan Rekor Vietnam di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ayo Jangan Loyo!
Media Vietnam Girang Timnas Indonesia Belum Bisa Pecahkan Rekor Negaranya di R3 Kualifikasi Piala Dunia
Advertisement
Pada babak kedua, Vietnam tidak mengendurkan serangannya. Vietnam kembali menambah dua golnya lewat aksi dari Bui Tien Dung menit ke-55 dan gol dari Nguyen Quang Hai pada menit ke-57. Skor 4-0 bertahan hingga peluit panjang dibunyikan.
Dengan kemenangan ini, Vietnam berhasil melaju ke babak semifinal Piala AFF 2020 dengan mengumpulkan 10 poin dari 3 pertandingan. Poin yang dikumpulkan sama dengan raihan poin Timnas Indonesia.