Bola.com, Jakarta - Publik Tanah Air bersiap memberi dukungan maksimal dan doa kepada armada Timnas Indonesia yang akan berjuang di babak semifinal Piala AFF 2020, malam ini. Sang lawan tak boleh dianggap remeh, karena tak hanya runner-up Grup A, mereka juga berstatus tuan rumah ; Timnas Singapura.
Laga Timnas Indonesia kontra Singapura akan berlangsung di Stadion Nasional Singapura, mulai pukul 19.30 WIB. Perjumpaan dua tim tersebut sudah pasti bakal memberikan stimulus agar adrenalin para penonton juga semakin tinggi.
Baca Juga
Advertisement
Nah, terkait urusan sepak bola, Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) juga memberi atensi. Beliau beberapa kali menunjukkan kepedulian, baik melalui ucapan, kebijakan sampai benar-benar bermain sepak bola.
Pada periode pemerintahan kedua Jokowi, secara khusus mantan gubernur DKI ini memberi pesan agar memerhatikan sepak bola. Hal itu terlihat dari 'celetukan' Jokowi ketika mengumumkan posisi Menteri Pemuda dan Olahraga.
Nah, dalam beberapa tahun terakhir, Presiden Jokowi juga aktif lho dalam memberi komentar dan merespons beragam isu terkait sepak bola. Nah, bagi kalian yang penasaran, di bawah ini ada beberapa cuitan di akun resmi mikroblogging Twitter milik Presiden Jokowi. Yuk simak :
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Ragam Cuitan
- 15 April 2016: "Reformasi total sepak bola hingga muncul klub2 bola profesional, timnas yg disegani & pemain yg berprestasi -Jkw"
- 26 Juni 2019: "Jersey timnas Argentina dari Presiden Argentina Mauricio Macri yang berkunjung ke Indonesia, hari ini. Sementara saya, menghadiahkan bola sepak buatan Indonesia. Kami bertukar cenderamata seusai pertemuan bilateral di Istana Bogor. Selamat datang Presiden Mauricio Macri."
- 8 Juli 2018: Berolahraga di akhir pekan kali ini saya tidak bersama ajudan atau para Paspampres, tapi dengan sosok spesial: Jan Ethes. Kami berlatih tinju dan sepak bola. Tapi saya tetap harus sigap menyuapinya dengan pisang."
- 16 Februari 2020: "Inilah wajah baru Stadion Manahan, Kota Surakarta. Direnovasi sejak Agustus 2018, Stadion Manahan yang berkapasitas 20.000 penonton kini megah dengan fasilitas yang jauh lebih baik. Stadion Manahan Solo siap menggelar pertandingan sepak bola Piala Dunia FIFA U20 tahun 2021."
- 23 Januari 2020: "Menerima Perdana Menteri Hungaria Viktor Orbán di istana, hari ini. Kami membahas kerja sama berbagai bidang. Di antaranya tentang proyek penyediaan air bersih, tawaran beasiswa untuk 100 mahasiswa Indonesia, serta pelatihan pemain sepakbola Indonesia di Hungaria."
- 24 Oktober 2019: "Kabar baik hari ini dari FIFA Council Meeting di Shanghai: Indonesia terpilih jadi tuan rumah kejuaraan sepak bola Piala Dunia U20 tahun 2021. Menyambut ajang besar ini, Indonesia menyiapkan sepuluh stadion, dari Gelora Bung Karno, Pakansari (Bogor), sampai Manahan (Solo)."
Advertisement
Cuit Lanjutan
- 28 Februari 2019: "Dari Istana Merdeka, saya ucapkan selamat kepada putra-putra kita Timnas U-22 yang telah membawa pulang Piala AFF U-22 ke Tanah Air. Semoga kemenangan ini menjadi awal bagi kebangkitan dan kemajuan sepak bola Indonesia."
- 25 September 2018: "Duka cita mendalam atas meninggalnya suporter sepak bola Haringga Sirila. Kekerasan seperti ini harus segera dihentikan. Olahraga itu ajang sportivitas, bukan ruang untuk menunjukkan fanatisme yang berlebihan, apalagi berujung anarki."
- 21 September 2018: "Tim Nasional Sepak Bola U-16 Indonesia mengawali langkahnya di Piala AFC U-16 2018 dengan mengalahkan Iran, 2-0 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Malaysia, sore ini. Dua gol itu dicetak kakak beradik kembar Bagus Kahfi dan Bagas Kaffa. Awal yang bagus, Timnas Indonesia."
- 23 Maret 2018: "Kita doakan karir dan prestasi Egy Maulana Vikri di klub sepak bola Polandia Lechia Gdansk sukses dan membanggakan bangsa Indonesia -Jkw"
- 11 Agustus 2018: "Selamat berjuang Timnas Sepak Bola Indonesia di partai final Piala AFF U-16 malam ini di Stadion Gelora Delta, Sidoarjo. Tampilkan permainan terbaik, selalu junjung tinggi nilai-nilai sportivitas. Doa untuk Garuda Muda, kebanggaan seluruh masyarakat Indonesia. Semoga juara!"
- 18 Maret 2016: "Semalam Piala Bhayangkara semarak. Dukung tim kesayanganmu secara sportif. Bangkitlah sepakbola Indonesia -Jkw"
- 30 Agustus 2015: "Kompetisi Sepak bola bergulir lagi. Piala Kemerdekaan nyambung ke Piala Presiden. Teruskan reformasi sepak bola -Jkw"