Bola.com, Jakarta - Timnas Indonesia bermain melempem pada paruh kedua ketika melawan Singapura di Piala AFF 2020. Permainan tim berjuluk Skuad Garuda itu kurang menggigit setelah unggul 1-0.
Timnas Indonesia cuma mampu bermain imbang 1-1 kontra Singapura dalam leg pertama babak semifinal Piala AFF di National Stadium, Kallang, Rabu (22/12/2021) malam WIB.
Baca Juga
Gelandang Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Akan Sangat Indah jika Bisa Melawan Belanda dan Tijjani di Piala Dunia 2026
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Erick Thohir soal Kemungkinan Emil Audero Dinaturalisasi untuk Timnas Indonesia: Jika Dia Percaya Proyek Ini, Kita Bisa Bicara Lebih Lanjut
Advertisement
Tim berjuluk Skuad Garuda itu sebenarnya unggul lebih dulu via Witan Sulaeman pada menit ke-28. Namun, Singapura mampu membalasnya lewat Ikhsan Fandi menit ke-70.
Di babak pertama, Timnas Indonesia bermain cukup baik. Tipikal permainan cepat dan sentuhan dari kaki ke kaki terpampang dalam proses gol Witan. Di paruh kedua, Skuad Garuda keteteran dengan kebangkitan Singapura.
Kali ini, Singapura yang berbalik dominan atas Timnas Indonesia. Armada Tatsuma Yoshida itu berani meladeni perlawanan Witan Sulaeman dkk. Daripada paruh pertama, The Lions, julukannya, jauh lebih lugas dan disiplin di babak kedua.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Permainan Timnas Indonesia Harus Dibenahi
Ketua PSSI, Mochamad Iriawan meminta pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong untuk membenahi penampilan timnya di paruh kedua ketika melawan Singapura. Sebab, Skuad Garuda harus bermain tanpa celah pada leg kedua demi tiket ke final Piala AFF.
Timnas Indonesia akan kembali berhadapan dengan Singapura dalam label partai hidup mati di National Stadium, Sabtu (25/12/2021).
"Pada babak pertama, Timnas Indonesia sudah bermain baik. Namun pada pertengahan paruh kedua, mereka kendur," kata Iriawan dinukil dari laman PSSI.
Iriawan bersama jajaran pengurus PSSI seperti Wakil Ketua, Iwan Budianto dan Sekjen, Yunus Nusi menggelar nonton bareng ketika Timnas Indonesia diimbangi Singapura 1-1.
"Ini harus diperbaiki oleh Shin Tae-yong agar Timnas Indonesia bisa tampil maksimal melawan Singapura pada leg kedua nanti," tutur Iriawan.
"Masih ada satu laga untuk lolos ke final. Semua harus tetap fokus dan jangan lengah. Sebab, segala sesuatunya masih bisa terjadi," jelas Iwan Bule, karibnya dipanggil.
Advertisement
Jadwal Leg Kedua Timnas Indonesia Vs Singapura
Leg Kedua Babak Semifinal Piala AFF 2020
- Timnas Indonesia Vs Singapura
- Sabtu, 25 Desember 2021
- National Stadium
- Kick-off 19.30 WIB
- Live Streaming Vidio