Bola.com, Jakarta - Trofi juara Piala AFF 2020 sudah ada di depan mata Timnas Indonesia. Hanya butuh dua pertandingan lagi untuk memastikan apakah Tim Garuda bakal mencetak sejarah di Piala AFF. Dukungan mengalir dengan berbagai bentuk, satu di antaranya bonus-bonus untuk pemain dan ofisial tim yang bertanding di Singapura.
Satu di antaranya dipersiapkan oleh merek men streetwear lokal Indonesia, Roughneck, yang berkomitmen akan memberikan dukungan dalam bentuk produk dengan nilai Rp500 juta jika Timnas Indonesia berhasil menjuarai Piala AFF 2020.
Baca Juga
Advertisement
"Roughneck siap berkomitmen memberikan hadiah produk sebagai sebuah brand lokal di Indonesia, sejumlah Rp500 juta kepada semua pemain, staf pelatih, dan PSSI, jika Indonesia keluar sebagai juara di Piala AFF 2020 ini," ujar Co-Founder Roughneck, Rusli Ikhwan.
"Kami berharap dengan dukungan ini, Timnas Indonesia akan semakin bersemangat dalam bertanding dan dapat mengalahkan Thailand," lanjutnya.
View this post on Instagram
Timnas Indonesia akan menjalani leg pertama final Piala AFF 2020 menghadapi Thailand di National Stadium, Kallang, Singapura, Rabu (29/12/2021) malam WIB. Kemenangan dalam laga ini akan sangat penting bagi Tim Garuda untuk bisa menjadi modal menjalani laga kedua yang digelar Sabtu (1/1/2022).
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Mengakhiri Kutukan Runner-up
Timnas Indonesia termotivasi untuk meraih kemenangan atas Thailand dalam laga final Piala AFF 2020. Pasalnya, ini sudah menjadi kali keenam Tim Garuda bermain di final dalam sejarah Piala AFF sejak dimulai pada 1996.
Selain itu, ini menjadi final keempat Piala AFF yang melibatkan Timnas Indonesia dan Thailand. Artinya, dari lima gelar juara Piala AFF yang sudah menjadi milik Thailand, tiga di antaranya diraih setelah mengalahkan Tim Garuda di partai final, termasuk pada 2016.
Tentu momen ini akan menjadi kesempatan bagi Asnawi Mangkualam dkk. untuk tak sekadar membalas kekalahan pendahulunya di masa lalu, tapi juga mencetak sejarah baru bagi Timnas Indonesia di Piala AFF.
Advertisement
Jadwal Final Piala AFF 2020
Leg pertama final Piala AFF 2020:
- Timnas Indonesia vs Thailand
- Stadion Nasional Kallang, Singapura
- Rabu, 29 Desember 2021
- Kick-off: 19.30 WIB
Leg kedua final Piala AFF 2020:
- Thailand vs Timnas Indonesia
- Stadion Nasional Kallang, Singapura
- Sabtu, 1 Januari 2022
- Kick-off: 19.30 WIB