Sukses


    Profil Kontestan Piala Dunia 2018: Rusia

    Bola.com, Jakarta - Rusia menjadi tuan rumah di Piala Dunia 2018. Tim berjuluk Sbornaya ini tak perlu menjalani babak kualifikasi, sehingga sudah berada pada fase babak putaran final.

    Sebagai tuan rumah, Rusia tentunya punya kans lebih besar untuk tampil menggebrak di Piala Dunia kali. Dengan dukungan penuh warga Rusia, mungkin saja mereka mampu sampai ke babak semifinal seperti yang pernah dicapai pada tahun 1966. Itu adalah langkah terjauh Rusia di turnamen empat tahunan ini.

    Pada tahun 2014 lalu, Rusia juga ikut meramaikan Piala Dunia di Brasil. Tapi sayangnya, Rusia yang kala itu ditangani Fabio Capello tak mampu lolos dari babak penyisihan Grup H. Bersaing dengan Belgia, Aljazair dan Korea Selatan, Rusia hanya mampu berada di peringkat tiga klasemen.

    Turnamen besar terakhir yang diikuti Rusia adalah Piala Konfederasi pada tahun 2017 kemarin. Rusia tak mampu memuaskan pendukungnya. Meski sebagai tuan rumah dalam turnamen menyambut Piala Dunia tersebut, Rusia lagi-lagi hanya mampu berakhir di peringkat tiga di klasemen. Sepanjang babak penyisihan grup, Rusia hanya mampu sekali memetik kemenangan sehingga tak lolos dari Grup A.

    Bagaimanapun penampilan Rusia di Piala Dunia nanti mungkin saja bisa berbeda sepenuhnya. Pelatih Stanislav Cherchesov pastinya sudah banyak mempelajari kekurangan-kekurangan dalam timnya jelang perhelatan dimulai. Dan penampilan Rusia sebagai tuan rumah di Piala Dunia 2018 ini memang patut untuk dinantikan.

     

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 5 halaman

    Pemain Bintang: Igor Akinfeev

    Akinfeev adalah pemain senior yang ada dalam skuat Rusia saat ini. Sebagai kapten tim, ia tentu saja dipercaya memiliki pengaruh besar dalam tim.

    Berusia 32 tahun, pemain yang berposisi sebagai penjaga gawang tersebut pasti sudah banyak mengumpulkan pengalaman dari lapangan hijau. Sepanjang kariernya, pemain yang saat ini membela CSKA Moscow tersebut pernah enam kali menjadi juara di liga kasta tertinggi di Rusia. Di Timnas Rusia, ia telah membukukan lebih dari 100 pertandingan.

     

    3 dari 5 halaman

    Pelatih: Stanislav Cherchesov

    Cherchesov ditunjuk sebagai pelatih Timnas Rusia sejak tahun 2016 lalu. Ia merupakan mantan penjaga gawang Timnas Rusia sendiri yang pernah mengikuti Piala Dunia pada tahun 1994 dan 2002.

    Setelah ditunjuk sebagai pelatih Rusia, pria 54 tahun ini terbilang sangat berani dalam melakukan perubahan radikal di dalam skuat Rusia. Salah satu perubahan yang mencolok yang ia lakukan adalah mengubah formasi tim menjadi tiga bek alih-alih menggunakan empat bek. Selain itu, keberaniannya memberi kesempatan pada pemain muda juga pantas mendapat apresiasi.

    Selama menjadi pelatih, Cherchesov pernah menjuarai dua gelar sekaligus pada tahun 2016 silam di Polandia yaitu saat menjuarai Liga Polandia dan Piala Polandia bersama Legia Warszawa.

     

    4 dari 5 halaman

    Prakiraan Skuat

    Kiper: Igo Akinfeev, Andrey Lunev, Aleksandr Selikhov, Vladimir Gabulov

    Bek: Andrey Semenov, Roman Neustädter, Ilya Kutepov, Vladimir Granat, Fedor Kudryashov, Dmitri Kombarov, Konstantin Rausch, Igor Smolnikov

    Tengah: Anton Shvets, Alan Dzagoev, Aleksandr Golovin, Denis Glushakov, Anton Miranchuk, Vladislav Ignatjev, Aleksandr Samedov, Yuri Zhirkov

    Penyerang: Aleksey Miranchuk, Aleksandr Erokhin, Denis Cheryshev, Fedor Smolov, Anton Zabolotnyi

     

    5 dari 5 halaman

    Jadwal Pertandingan di Piala Dunia 2018

    a. Rusia Vs Arab Saudi (14 Juni 2018)

    b. Rusia Vs Mesir (20 Juni 2018)

    c. Uruguay Vs Rusia (25 Juni 2018)

    Lebih Dekat

    Video Populer

    Foto Populer