Sukses


    Sampaoli Jelaskan Penyebab Messi Mandul di Piala Dunia 2018

    Bola.com, Moskwa - Pelatih timnas Argentina, Jorge Sampaoli, menilai Lionel Messi kurang mendapat suplai bola dari rekan-rekannya selama bergulirnya Piala Dunia 2018. Sampaoli menganggap situasi itulah yang membuat sang pemain tampil melempem.

    Messi belum sekalipun mendulang gol dalam dua laga yang dilalui Argentina di Piala Dunia 2018. Performa buruk sang pemain secara tidak langsung membuat permainan Tim Tango sulit berkembang.

    Dalam dua laga yang telah dilalui, Argentina belum sekali pun menang karena bermain imbang kontra Islandia 1-1 dan ditaklukkan Kroasia 0-3. Albiceleste lantas menghuni dasar klasemen Grup D karena baru mendulang satu poin.

    "Menurut saya, Messi mengalami kesulitan dalam pertandingan. Struktur dalam pertandingan tidak banyak membantu dia. Messi pun banyak mendapatkan bola dari tengah lapangan. Jika Messi sedikit mendapat bola dari biasanya, itu dikarenakan Argentina tidak mendominasi laga," ujar Sampaoli.

    "Kami mencoba untuk berkembang. Kami pastikan tidak akan mengulang kesalahan serupa dalam laga besok. Demi kebaikan Argentina, saya yakin Messi akan mendapat suplai bola jika dibandingkan laga-laga sebelumnya," ujar Sampaoli.

    Lionel Messi diharapkan bisa tampil gemilang saat Argentina menjalani laga pamungkas Grup D kontra Nigeria, di Stadion Saint-Petersburg, Selasa (26/6/2018) atau Rabu dini hari WIB.

    Sumber: FourFourTwo

    Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

    Video Populer

    Foto Populer