Sukses


    Fabregas Sindir Tiki-Taka Spanyol Lawan Rusia

    Bola.com, Moskow - Cesc Fabregas menyindir taktik tiki-taka yang pakai Timnas Spanyol saat menghadapi tuan rumah Rusia. Menurut gelandang Chelsea itu, taktik tersebut sudah basi.

    Spanyol kalah adu penalti 3-4 dari Rusia pada babak 16 besar Piala Dunia 2018 di Stadion Luzhniki, Moskow, Rusia, Minggu (1/7/2018). Adu penalti dilakukan setelah kedua tim main imbang 1 -1 selama 120 menit.

    Spanyol sebenarnya unggul lebih dulu melalui gol bunuh diri Sergei Ignashevich di menit 12. Namun sebelum babak pertama tuntas, Rusia bisa menyamakan kedudukan melalui penalti Artem Dzyuba.

    Pada babak adu penalti, seluruh penendang Rusia menuntaskan tugasnya dengan baik. Sementara dari Spanyol, Koke dan Iago Aspas tidak bisa melewati adangan kiper Igor Akinfeef.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 3 halaman

    Komentar Fabregas

    (AP/Victor R. Caivano)

    “Spanyol memainkan bola dengan baik. Aku penggemar berat tiki-taka, permainan yang indah, tetapi tidak ada hasilnya. Kita belum melihat ada bahaya dari tim Spanyol, selain dari sundulan Diego Costa dan satu tembakan dari luar kotak dari Isco," kata Fabregas kepada BBC.

    “Ada peluang untuk menyerang, Diego Costa berlari ke depan, ada beberapa operan. Tetapi yang mereka lakukan hanyalah mengumpan ke belakang dan mereka hanya ingin mendominasi. Saya pikir dominasi itu lebih ke bertahan daripada menyerang, dan seharusnya sebaliknya," Fabregas menambahkan.

    3 dari 3 halaman

    Rusia ke 8 Besar

    Bagi Rusia, kemenangan atas Spanyol mengantarkan mereka ke perempat final Piala Dunia 2018. Beruang Merah akan menghadapi Kroasia di babak tersebut.

    Sumber: Liputan6.com

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer