Bola.com, Jakarta - Timnas Swedia dan Swiss akan bentrok pada 16 besar Piala Dunia 2018, di Saint-Petersburg Stadium, Selasa (3/7/2018). Demi meraih tiket ke perempat final, kedua tim bakal mengerahkan seluruh kemampuan terbaiknya.
Advertisement
Baca Juga
Swedia melenggang ke-16 besar dengan status juara Grup F. Mereka mendulang enam poin, hasil dari dua kemenangan dan menelan satu kekalahan.
Di sisi lain, Swiss menembus fase knock-out dengan bercokol di peringkat kedua Grup E. Tim asuhan Vladimir Petkovic itu mengoleksi lima poin, hasil dari satu kemenangan dan dua kali imbang.
Bersua pada 16 besar, duel Swedia kontra Swiss diprediksi akan berjalan menarik sejak menit awal. Sebab, dari 13 pertemuan terakhir, kedua tim sama-sama saling mengalahkan.
Swedia dan Swiss memetik lima kemenangan dan tiga pertandingan sisa berakhir dengan imbang. Pada laga sebelumnya, kedua tim bermain sama kuat 1-1 di Malmo Stadion, 27 Maret 2002.
Menghadapi pertandingan ini, Swedia dan Swiss kehilangan sejumlah pilar pentingnya. Swedia tidak bisa memainkan Sebastian Larsson karena dibekap cedera, sedangkan Swiss tanpa Stephan Lichtsteiner dan Fabian Schar yang terkena akumulasi kartu kuning.
Berikut ini adalah jadwal pertandingan 16 besar Piala Dunia 2018 antara Swedia kontra Swiss:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Jadwal Lengkap
Selasa, 3 Juli 2018
Swedia Vs Swiss - pukul 21.00 WIB - Saint-Petersburg Stadium
Live Trans TV
Advertisement