Sukses


    5 Bintang yang Berpotensi Jadi Incaran Klub Premier League

    Bola.com - Setiap pagelaran Piala Dunia selalu menghadirkan cerita, termasuk satu di antaranya kemunculan bintang-bintang sepak bola. Kali ini, di Rusia, sejumlah bintang pun bersinar dan akan diprediksi menjadi incaran klub-klub papan atas Premier League musim 2018-2019.

    Satu cerita menarik di ajang Piala Dunia adalah perjalanan tim-tim underdog yang sukses membalikkan prediksi berbagai pengamat. Hal itu berimbas terhadap kemunculan calon bintang yang sebelumnya “hilang” dari dalam target transfer.

    Premier League, misalnya, yang semenjak Piala Dunia 2018 bergulir, cukup santai dalam hal mencari pemain-pemain anyar untuk musim depan. Namun, kini, beberapa nama pun bermunculan.

    Apalagi, Piala Dunia sudah memasuki fase perempat final. Beberapa tim sudah ada yang tersingkir, namun ada pula yang targetnya masih berjalan sesuai rencana di turnamen tersebut.

    Berikut ini adalah lima pemian yang bersinar di Piala Dunia 2018, yang dipredksi akan menjadi incaran klub-klub papan atas Premier League pada musim depan.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 6 halaman

    Yerry Mina

    Yerry Mina sudah menjadi milik Barcelona. Ia bergabung ke Camp Nou pada Januari 2018. Namun, sejauh ini, MIna jarang mendapatkan kesempatan bermain karena baru enam kali tampil bersama skuat Blaugrana.

    Hal tersebut membuat klub-klub Premier League mulai menggoda sang pemain untuk hijrah. Apalagi, performa bek tangguh tersebut cukup baik bersama tim nasional Kolombia di ajang Piala Dunia 2018.

    Bahkan, Yerry Mina pun sempat mencetak gol krusial saat mencetak gol ketika menghadapi Polandia dan Senegal pada fase grup. Berkat gol tersebut, Kolombia lolos ke 16 besar sebagai juara grup.

    Calon klub baru di Premier League: Liverpool, Arsenal, dan Chelsea

    3 dari 6 halaman

    Aleksandr Golovin

    Tidak ada yang menyangka tim nasional Rusia mampu melangkah jauh di ajang Piala Dunia 2018. Satu di antara pemain yang berperan besar terhadap keberhasilan itu tentu di antaranya adalah Aleksandr Golovin.

    Sebelum Piala Dunia bergulir, Golovin gencar diberitakan menjadi incaran Chelsea. Namun, performa apik di Piala Dunia 2018, kiranya bisa membuat klub-klub papan atas Premier League lainnya siap rebutan mendapatkan tanda tangan sang pemain.

    Gelandang CSKA Moscow itu dianggap memiliki kemampuan dan skil hebat di lapangan tengah. Bahkan, ada yang menyebut skil Golovin lebih lengkap daripada N’Golo Kante yang menjadi pemain kunci Chelsea.

    Calon klub baru di Premier League: Chelsea dan Tottenham Hotspur

    4 dari 6 halaman

    Benjamin Pavard

    Jika ada klub yang sedang mencari pemain baru untuk barisan pertahanan, bek timnas Prancis, Benjamin Pavard bisa menjadi solusi. Sebelum Piala Dunia 2018 bergulir, Benjamin Pavard jarang terdengar di bursa transfer dunia.

    Namun, performa apik sang pemain bersama timnas Prancis, diprediksi akan membuatnya menjadi incaran klub-klub besar Premier League. Satu di antaranya adalah Manchester United yang sedang mengincar bek.

    Calon klub baru di Premier League: Manchester United, Liverpool, Arsenal, dan Tottenham Hotspur

    5 dari 6 halaman

    Ante Rebic

    Timnas Kroasia tampil bagus di ajang Piala Dunia 2018. Namun, di antara nama besar yang menghuni skuat, Ante Rebic menuai banyak apresiasi dari para penikmat sepak bola, atau bahkan klub-klub besar Premier League.

    Bek Eintracht Frankfurt tersebut bisa bermain di beberapa posisi di lini belakang. Ia juga memiliki kecepatan untuk membantu serangan.

    Manchester City diberitakan mulai menaruh perhatian khusus kepada sang pemain. Akan tetapi, upaya Manchester City tentu akan mendapat tantangan dari klub-klub papan atas Premier League lainnya yang juga tertarik terhadap performa Ante Rebic di Rusia.

    Calon klub baru di Premier League: Manchester City, Manchester United, Liverpool, Arsenal, Chelsea, dan Totteham Hotspur

    6 dari 6 halaman

    Hirving Lozano

    Timnas Meksiko memang sudah tersingkir setelah kalah dari Brasil pada 16 besar. Namun, satu nama yang bersinar dari skuat Meksiko adalah Hirving Lozano yang tampil apik sepanjang keikutsertaannya di Piala Dunia 2018.

    Hirving Lozano baru berusia 22 tahun. Namun, gelandang sayap tersebut tampil gemilang dan menjadi pemain kunci saat Meksiko mengalahkan Jerman pada fase grup.

    Pada musim lalu, Hirving Lozano bergabung dengan PSV Eindhoven. Ia pun memiliki kontribusi besar dengan mencetak 17 gol dan sembilan assist sepanjang musim di Eredivisie 2017-2018. 

    Calon klub baru di Premier League: Manchester City, Manchester United, Liverpool, Arsenal, Chelsea, dan Totteham Hotspur

    Sumber: Sportskeeda

    Video Populer

    Foto Populer