Bola.com, Jakarta- Setiap perjalanan karier pesepak bola memiliki cerita tersendiri. Di sana ada hal menarik, fakta mengejutkan sampai performa yang kadang naik-turun. Tak heran jika ada beberapa pemain yang punya catatan khusus.
Penampilan atau raihan istimewa tersebut hampir dipastikan bakal masuk ke memori setiap fans, manajemen klub sampai penggemar sepak bola di seluruh dunia. Para pemain yang berhasil mencetak sesuatu, entah itu buruk atau baik, akan selalu menjadi bahan pembicaraan.
Baca Juga
Gelandang Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Akan Sangat Indah jika Bisa Melawan Belanda dan Tijjani di Piala Dunia 2026
Erick Thohir Blak-blakan ke Media Italia: Timnas Indonesia Raksasa Tertidur, Bakal Luar Biasa jika Lolos ke Piala Dunia 2026
Akun Bola Malaysia Puji Timnas Indonesia usai Bungkam Arab Saudi 2-0: Bisa Lolos Piala Dunia!
Advertisement
Walhasil, setiap individu berusaha memberikan apa yang mereka bisa di lapangan. Efeknya hanya ada dua, yakni berhasil atau justru melempem. Tak terhitung yang gagal, namun tak mudah juga menemukan yang berhasil.
Satu di antara momen yang tak selalu bisa dirasakan seorang pesepak bola, terutama di Eropa, adalah meraih gelar Piala Dunia, sekaligus berjaya di pentas Liga Champions atau Piala Champions.
Pada level ini, tercatat hanya segelintir pemain saja yang pernah merasakan mengangkat dua trofi pada tahun yang sama. Tentu saja, bukan kebetulan jika mereka bisa merasaka momen luar biasa tersebut.
Sahabat Bola.com bisa menyaksikan visual video lima pesepak bola yang pernah mengangkat trofi Piala Dunia dan Liga Champions pada periode sama.