Sukses


    Ingin Ikuti Jejak Ayahnya, Giovanni Simeone Dambakan Tampil di Piala Dunia 2022

    Bola.com, Jakarta - Striker Napoli, Giovanni Simeone menaruh harapan besar untuk bisa tampil membela negaranya, Argentina di Piala Dunia 2022. Pemain 27 tahun itu ingin mengikuti jejak ayahnya, Diego Simeone yang menjadi legenda tim Tango.

    Diego Simeone yang kini merupakan pelatih klub Atletico Madrid, sudah tiga kali membela Argentina di putaran final Piala Dunia. Kini giliran anaknya, Giovanni Simeone yang memiliki ambisi itu.

    Akan tetapi, usaha Giovanni Simeone tidak akan mudah. Hingga saat ini, setidaknya ada enam pemain berstatus penyerang yang masuk dalam skuad sementara Timnas Argentina menuju Piala Dunia 2022 di Qatar.

    Mereka antara lain; Lionel Messi, Alejandro Gomez, Angel Di Maria, Lautaro Martinez, Julian Alvarez, dan Angel Correa. Giovanni Simeone tercatat lima kali dipanggil Timnas Argentina dan berharap ia kembali mendapat kesempatan itu.

    “Saya ingin menjadi bagian dari skuad Argentina untuk Pial Dunia. Tetapi saya tidak pernah dipanggil meskipun mencetak 17 gol di Serie A,” ucap Giovanni Simeone seperti dilansir dari Fabrizio Romano dalam akun Instagramnya.

    “Saya berharap akan ada ruang untuk saya suatu hari nanti,” lanjut dia.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 4 halaman

    Kiprah di Timnas Argentina

    Sepanjang kariernya, Giovanni Simeone lima kali membela Timnas Argentina yang semuanya adalah pertandingan persahabatan. Kelima pertandingan itu didapatnya sepanjang periode tahun 2018.

    Dari lima kesempatan bermain, ia mencatat satu gol dan satu assist. Total ia bermain selama 147 menit bersama Albiceleste.

    3 dari 4 halaman

    Performa Musim Ini

    Giovanni Simeone dipinjam Napoli pada musim panas 2022 dari Hellas Verona. Ketajamannya belum habis meski di bawah bayang-bayang Victor Osimhen.

    Giovanni Simeone mencatat satu gol dalam empat penampilannya di Serie A musim ini. Sementara di ajang Liga Champions, ia juga mencetak satu gol dari dua pertandingan.

    4 dari 4 halaman

    Statusnya di Napoli

    Givanni Simeone menjalani kiprah apik di awal musim yang ini bersama Napoli. Napoli menghabiskan dana hingga 3,5 juta euro untuk meminjamnya dari Hellas Verona.

    Il Partenopei bisa membelinya secara permanen di akhir musim nanti. Napoli harus menambah uang sebesar 12 juta euro untuk mengikatnya secara permanen.

    Sumber: Fabrizio Romano, Transfermarkt

    Video Populer

    Foto Populer