Bola.com, Jakarta - Bek Barcelona, Ronald Araujo, mengambil keputusan besar dengan memilih naik meja operasi setelah mengalami cedera saat membela Timnas Uruguay di FIFA Matchday September 2022. Ronald Araujo berani mengorbankan kesempatannya untuk tampil di Piala Dunia 2022 yang seharusnya menjadi momen pertamanya berlaga di turnamen empat tahunan tersebut.
Ronald Araujo mengalami cedera ketika membela Uruguay melawan Iran di laga FIFA Matchday, Jumat (23/9/2022). Pemain berusia 23 tahun itu menderita avulsi atau robek otot dan lepas dari tulang.
Advertisement
Selepas cedera tersebut, Ronald Araujo langsung dipulangkan ke Barcelona untuk melakukan pemeriksaan mengenai kondisinya. Hasilnya pun ternyata cukup buruk. Ronald Araujo pun harus memilih antara tindakan operasi atau pemulihan secara konservatif.
Demi penyembuhan total, Ronald Araujo akhirnya memberikan konfirmasi dirinya akan melakukan operasi. Dengan begitu, ia harus menepi selama hampir tiga bulan dan bakal absen di Piala Dunia 2022 yang digelar di Qatar pada November mendatang.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Dilarang Operasi oleh Uruguay?
Sebelum Ronald Araujo mengambil keputusan besar ini, ada rumor yang beredar bahwa Timnas Uruguay melarangnya mengambil tindakan operasi. Uruguay sangat memerlukan tenaga sang pemain di jantung pertahanan.
Walau masih banyak pelapis yang tersedia di lini belakang Uruguay, Araujo tidak bisa dimungkiri telah menjadi bagian penting dalam sistem permainan Diego Alonso.
Kehilangan Araujo akan menjadi kerugian besar bagi Uruguay di Piala Dunia 2022. Kualitas seperti dirinya akan sulit dicari dalam waktu yang disingkat, tanpa ada kesempatan melakukan uji coba lagi.
Advertisement
Memberikan Bantahan
Ronald Araujo segera buka suara terhadap rumor yang beredar. Melalui akun Twitter pribadinya, Araujo membantah bahwa pengambilan tindakan operasi ini bermaksud untuk memprioritaskan Barcelona daripada Uruguay.
"Saya ingin memberikan penjelasan di sini, tentang keputusan yang saya ambil, demi menghindari spekulasi yang beredar. Saya cinta negara saya dan saya cinta klub saya," ujarnya.
"Setelah melakukan konsultasi dengan sejumlah pakar dan profesional, kami memutuskan bahwa hal terbaik yang harus dilakukan adalah intervensi berupa operasi."
"Ini bukan soal mementingkan satu tim daripada yang lainnya, tapi soal kesehatan saya untuk segera kembali ke kondisi 100 persen secepat mungkin."
"Secara personal, dalam masa sulit ini saya ingin berterima kasih atas semua dukungan yang saya terima. Dengan keyakinan dan kerja keras, saya akan melakukan yang terbaik untuk bisa kembali secepatnya," lanjutnya.
Waktu Operasi
Ronald Araujo dijadwalkan bakal segera terbang ke Finlandia untuk menjalani operasi. Dalam laporan Mundo Deportivo, ia akan memulai operasinya pada Rabu (28/9/2022).
Tidak hanya Uruguay yang sebenarnya kehilangan, Barcelona juga pasti kehilangan. Araujo sudah terintegrasi ke dalam sistem permainan milik Xavi Hernandez dan menjadi bagian proyek jangka panjang tim.
Advertisement
Jadwal Uruguay di Piala Dunia 2022
Grup H Piala Dunia 2022
Kamis, 24 November 2022
- Uruguay vs Korea Selatan
Senin, 28 November 2022
- Portugal vs Uruguay
Jumat, 2 Desember 2022
- Ghana vs Uruguay
Sumber: Twitter, Mundo Deportivo
Disadur dari: Bola.net (Abdi Rafi Akmal, published 27/9/2022)