Sukses


    Kiper Timnas Indonesia Jagokan Brasil Juara Piala Dunia Qatar 2022

    Bola.com, Jakarta - Kiper Persikabo 1973 dan Timnas Indonesia, Syahrul Trisna Fadilah menilai Brasil mempunyai peluang besar untuk meraih gelar juara Piala Dunia 2022.

    Brasil lolos ke Piala Dunia Qatar 2022 setelah pertandingan terakhir mengalahkan Kolombia dengan skor 1-0 di Stadion Maracana, Rio de Janeiro, Jumat (12/11/2021).

    Piala Dunia 2022 akan mulai digelar pada 21 November dan berakhir pada 18 Desember.

    Menurut Syahrul, peluang dimiliki Brasil sangat besar karena memiliki skuad yang merata di semua lini. Syahrul pun menyebut Brasil memiliki dua kiper hebat yakni Alisson Becker dan Ederson Moraes.

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 5 halaman

    Kiper Tangguh

    Menurut Syahrul, pemain Brasil akan lebih tenang lagi karena di bawah mistar dikawal kiper yang sangat fantastis baik alisson maupun Ederson.

    "Saya rasa Brasil memiliki peluang menjuarai Piala Dunia 2022. Saya melihatnya, Brasil ini mempunyai pemain yang sangat bagus dan merata di semua lini. Apalagi mereka memiliki dua kiper fantastis yaitu Alisson dan Enderson," kata Syahrul Trisna kepada Bola.com, Sabtu (29/10/2022).

    Bukan hanya di bawah mistar, kiper yang mengawal Gawang Timnas Senior saat uji coba dengan Caracou di Stadion pakansari ini menyebut, Brasil akan membuat lawan-lawannya ketakutan karena dihuni para pemain bintang yang merumput bersama tim-tim besar di daratan Eropa seperti Neymar dan Gabriel Jesus.

    3 dari 5 halaman

    Semua Lini

    Neymar diketahui bermain bersama Paris Saint Germain dan Gabriel Jesus merumput bersama Arsenal. Begitupun dengan Thiago Silva yang kini bermain dengan Chelsea.

    "Mereka akan menjadi salah satu tim yang akan menyulitkan lawan-lawannya. Para pemain yang mengisi timnas Brasil saat ini, benar-benar memiliki kualitas yang tidak diragukan lagi. Mereka pun jajaran pemain bintang yang bermain dengan tim besar di eropa seperti Thiago Silva, Neymar dan gabriel Jesus," ungkapnya.

    4 dari 5 halaman

    Lawan di Final

    Lantas siapakan yang akan menjadi lawan Brasil? Syahrul menyebut ada dua negara yang mungkin saja bisa menjadi sandungan tim Samba itu. Kedua tim itu adalah Argentina yang selalu menjadi rival Brazil dan Inggris karena memiliki kompetisi yang kompetitif.

    "Argentina dan Inggris saya kira akan menjadi lawan tangguh mereka selain Prancis dan German. Tapi, jika semua pemain inti Brazil tidak ada yang cedera, saya kira Brazil akan bisa mengatasi lawan-lawannya," kata Syahrul Trisna Fadhilah. (Nandang Permana)

    5 dari 5 halaman

    Saksikan Piala Dunia 2022 di Emtek Group

    SCM (Surya Citra Media Tbk.) selaku holding perusahaan di bawah Emtek Group yang memegang hak siar Piala Dunia 2022 di Indonesia bakal memanjakan pecinta bola Tanah Air dengan berbagai tayangan seru selama perhelatan ajang empat tahunan tersebut di Qatar. Berbagai program sudah disiapkan yang pastinya seru nih.

    Seperti diketahui, Piala Dunia 2022 akan tayang di berbagai platform milik Emtek Grup. Untuk televisi free to air, Piala Dunia 2022 bisa disaksikan di SCTV, Indosiar, dan Moji. Kemudian ada juga TV terestrial digital Mentari TV.

    Tayanan Piala Dunia juga bisa disaksikan lewat saluran khusus olahraga Champions TV yang bisa disaksikan pada layanan TV satelit berlangganan Nex Parabola, hingga layanan OTT (Over The Top) Vidio.

    Piala Dunia 2022 akan dimulai 21 November 2022. Rangkaian Piala Dunia 2022 di Emtek Group sudah dimulai sejak pengundian fase grup pada 1 April 2022 di Doha, Qatar.

    Sepak Bola Indonesia

    Video Populer

    Foto Populer