Bola.com, Jakarta - Timnas Australia akan menghadapi lawan berat di Piala Dunia 2022, satu di antaranya Timnas Prancis. Bek Thomas Deng antusias menyambut raksasa Eropa tersebut.
Thomas Deng sadar betul bahwa tak akan mudah bagi Australia menghadapi tim sekelas Prancis. Tapi ia tetap optimistis bisa berbuat maksimal.
Baca Juga
Erick Thohir Bocorkan Ole Romeny Dapat Perkuat Timnas Indonesia pada Maret 2025, Berarti Mulai Lawan Australia dan Bahrain
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Drama Australia Vs Arab Saudi Imbang, Yuk Semangat Timnas Indonesia
Bawa Timnas Indonesia U-17 Lolos ke Piala Asia U-17, Nova Arianto: Jujur Secara Permainan Saya Malu sebagai Pelatih
Advertisement
"Jelas itu akan menjadi pertandingan yang sulit, melawan juara bertahan Piala Dunia," kata Deng kepada media pada konferensi pers.
"Tapi bagi kami selama kami fokus melakukan yang terbaik, kami memiliki kepercayaan penuh pada diri kami sendiri dan kami percaya pada rencana permainan kami, saya pikir semuanya mungkin."
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Biasanya Nonton di Liga Champions
Pemain berusia 25 tahun itu akan berlaga di turnamen besar pertamanya untuk Australia dan menikmati tantangan bersaing dengan pemain yang telah dia tonton di televisi selama bertahun-tahun.
Bek tengah, yang mahir juga beroperasi sebagai bek kanan, mengatakan menghadapi pesepak bola terbaik di dunia merupakan sesuatu yang harus disyukuri. Apalagi bagi Deng yang terbiasa menyaksikan pemain Prancis di Liga Champions.
“Kami selalu bermimpi bermain melawan pemain-pemain ini,” jelasnya.
“Menonton Liga Champions, Anda selalu bertanya-tanya, bagaimana rasanya menghadapi mereka."
“Dan untuk memiliki kesempatan sekarang, saya sangat bersemangat untuk melihat apa yang akan terjadi.”
Advertisement
Puji Skuad Muda Australia
Deng juga memberikan pujian untuk wonderkid berusia 18 tahun Garang Kuol, yang merupakan pemain termuda yang termasuk dalam skuad 26 orang Graham Arnold.
Dia mengungkapkan dirinya dan Awer Mabil telah membantunya menyesuaikan diri bersama tim nasional sejak panggilan pertamanya pada bulan September.
Kuol belum pernah tampil di level profesional tetapi bermain luar biasa dari bangku cadangan untuk Central Coast Mariners di hampir setiap pertandingan musim ini dengan mencatatkan dua gol dan dua assist.
“Anak yang luar biasa, penuh percaya diri."
“Dia datang ke sini dan semua orang menyukainya, semua orang akrab dengannya, dan bagi saya dan Awer, kami hanya berusaha menjaganya dan membuat transisinya, jauh lebih mudah."
“Saya sangat senang bahwa dia mendapat kesempatan untuk mengalami Piala Dunia pada usia 18 tahun."
“Ini pasti akan meningkatkan kariernya, dan saya pikir dia memiliki masa depan yang sangat cerah.”
Skuad Australia
Kiper: Mat Ryan (Copenhagen), Andrew Redmayne (Sydney FC), Danny Vukovic (Central Coast Mariners).
Bek: Aziz Behich (Dundee United), Milos Degenek (Columbus Crew), Bailey Wright (Sunderland), Harry Souttar (Stoke City), Fran Karacic (Brescia), Nathaniel Atkinson (Hearts), Joel King (OB), Kye Rowles (Hearts), Thomas Deng (Albirex Niigata).
Gelandang: Aaron Mooy (Celtic), Jackson Irvine (St Pauli), Ajdin Hrustic (Verona), Riley McGree (Middlesbrough), Cameron Devlin (Hearts), Keanu Baccus (St Mirren).
Striker: Mathew Leckie (Melbourne City), Awer Mabil (Cadiz), Jamie Maclaren (Melbourne City), Mitchell Duke (Fagiano Okayama), Martin Boyle (Hibernian), Craig Goodwin (Adelaide United), Garang Kuol (Central Coast Mariners), Jason Cummings (Central Coast Mariners).
Advertisement