Sukses


    Saatnya Pesta Piala Dunia 2022, Nonton di Multiplatform Emtek Group dari SCTV sampai Vidio

    Bola.com, Jakarta - Perhelatan Piala Dunia 2022 sudah ditunggu-tunggu pencinta dunia di berbagai penjuru dunia, termasuk Indonesia. Masyarakat Indonesia dipastikan bisa menyaksikan kemeriahan Piala Dunia 2022 tersebut.

    Emtek Group sebagai official broadcaster atau pemegang hak siar Piala Dunia 2022 siap menyajikan kemeriahan pesta akbar sepak bola dunia.

    Emtek Group selalu terdepan dalam inovasi program-program berkualitas. Melalui unit di media yang dimiliki mulai dari siaran free to air SCTV dan Indosiar, serta layanan over the top Vidio, Emtek Group kerap dipercaya sebagai official broadcaster pesta olahraga berskala nasional hingga internasional, termasuk Piala Dunia 2022.

    Piala Dunia edisi ini terasa spesial dan berbeda dibanding event-event sebelumnya. Selain untuk kali pertama digelar di Qatar, event ini juga berlangsung pada Desember, bukan pada Juni-Juli seperti biasanya.

    Piala Dunia akan berlangsung pada 21 November 2022 hingga 18 Desember 2022. Total, ada 64 pertandingan hingga partai final yang bisa disaksikan pencinta sepak bola dari berbagai penjuru dunia.

    Emtek Group akan menyiarkan seluruh pertandingan Piala Dunia 2022 dari partai penyisihan grup, hingga laga puncak yang berlangsung pada 18 Desember 2022.

    Pertandingan-pertandingan Piala Dunia 2022 tersebut dapat disaksikan di SCTV, Indosiar, Moji, Champions TV, Mentari TV, dan Nex Parabola. Pencinta sepak bola dunia juga bisa menonton lewat Streaming di Vidio.

     

    Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

    2 dari 3 halaman

    Liputan Langsung dari Qatar

    Sabtu sore waktu Doha, Qatar (19/11/22) lengkap sudah 11 anggota tim peliput Piala Dunia 2022 dari SCM Group.  

    Total yang akan meliput adalah 11 orang yang terdiri dari 4 orang Presenter SCTV dan Indosiar, 2 jurnalis dari Bola.com, 1 Produser Liputan 6 SCTV, 3 Videografer dari SCTV dan Indosiar serta 1 orang koordinator liputan. 

    3 dari 3 halaman

    Di Semua Platform Ada

    Vidio menyiarkan semua pertandingan Piala Dunia 2022, dari penyisihan grup hingga final. Perinciannya 48 delapan laga penyisihan grup, delapan pertandingan 16 besar, empat laga perempat final, dua duel semifinal, dan satu pertandingan final. 

    Adapun untuk siaran langsung televisi, SCTV menayangkan 40 laga penyisihan grup, adapun Champions TV dan Nex Parabola masing-masing menyiarkan seluruh partai penyisihan grup. 

    SCTV dan Indosiar juga menayangkan seluruh pertandingan sejak 16 besar hingga partai puncak. Pencinta sepak bola di Indonesia benar-benar dimanjakan dengan siaran langsung seluruh pertandingan di Emtek Group. 

    Selain menyaksikan pertandingan, fans sepak bola juga bisa mendapatkan berita-berita terbaru di platform berita online milik Emtek Group di bawah KLY, seperti Bola.com, Bola.net, Liputan6.com, Merdeka.com, Kapanlagi.com, Fimela.com, Dream.co, dan Brilio.net.  

    Video Populer

    Foto Populer