Bola.com, Jakarta - Lionel Messi terus menjadi legenda sepak bola dunia dalam nyaris dua dekade terakhir. Messi terus berkembang menjadi pemain yang makin komlpet dari tahun ke tahun.
Direktur teknik PSSI, Indra Sjafri pun memberikan pujian secara khusus untuk megabintang Argentina itu. Indra bahkan menyebut Messi selalu menjadi topik bahasan di kalangan pelatih.
Baca Juga
Advertisement
Indra Sjafri merasa jika sebuah tim memiliki pemain seperti Messi, tim tersebut memiliki solusi untuk mengalahkan tim seperti apapun.
"Messi selalu menjadi diskusi menarik bagi para pelatih. Kalau kita punya satu Messi di dalam tim, kita bisa punya solusi untuk mengalahkan tim lawan," kata Indra dalam acara peluncuran produk terbaru es krim Aice di kawasan Kemang, Jakarta Selatan, Selasa (22/11/2022) sore.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Tak Perlu Banyak Parameter
Diketahui, Lionel Messi merupakan brand ambassador dari Aice. Dua produk terbaru dari Aice pun terinspirasi dari kegigihan Messi dalam mewujudkan mimpinya.
Indra kemudian menyatakan ada beberapa parameter yang dilakukan para pelatih untuk menilai pemain muda berbakat atau tidak.
Para pemain tidak hanya dilihat dari kemampuan individu saja. Tapi ada beberapa faktor lain yang menjadi penilaian pelatih.
Namun, Indra merasa pemain seperti Messi tidak perlu penilaian yang macam-macam. Dengan kasat mata saja, orang sudah bisa menilai kemampuan pemain Paris Saint-Germain itu.
"Kalau kita memilih pemain tentu kita butuh banyak informasi. sekarang parameternya banyak. Kalau ada orang seperti Messi muncul mungkin tidak perlu parameter lain, langsung terlihat," jelasnya.
Advertisement
Menjadi Contoh
Liputan Khusus Piala Dunia 2022 oleh KLY
Indra kemudian menyatakan Lionel Messi sudah layak menjadi contoh bagi pemain muda di Tanah Air. Selain memiliki karier yang luar biasa, pemain berusia 35 tahun itu juga dikenal memikliki perilaku yang baik.
Indra pun menyambut baik dengan adanya Piala Dunia 2022. Ia merasa, anak-anak muda di Tanah Air bica mengambil contoh baik dari ajang yang berlangsung di Qatar itu.
"Messi sudah bisa dijadikan contoh anak-anak kita. Saya berharap Piala Dunia sekarang ini ditonton anak-anak dan melihat apa saja yang bisa dicontoh. Saya pikir Messi belum ada gantinya," tandas Indra.
Advertisement
Liputan Khusus Piala Dunia 2022